Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Luar Negeri Retno P Marsudi menyambangi Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Kunjungan dilakukan keduanya saat Idulfitri 2024 pada Rabu (10/4).
Sri Mulyani sempat membagikan momen ringan dalam kunjungannya bersama Retno di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Jakarta itu. “Tiga Eyang Putri bertemu di Hari Raya,” tulis Sri dalam postingan akun instagram miliknya pada Minggu (14/4).
Dalam unggahan tersebut Sri Mulyani membagikan lima foto berisikan kebersamaannya dengan Retno dan Megawati. Sri menyebut dalam momen tersebut ketiganya membahas tentang busana yang mereka kenakan.
Sri bercerita, Retno Marsudi dengan kebaya kemben warna-warninya, menunjuk celana yang digunakannya kepada Megawati yang saat itu mengenakan kebaya warna merah menyala.
“Dia heran dengan baju lama saya yang bergaya celana, katanya saya seperti pemain Lenong Betawi sang jawara,” ujarnya.
Celetukan tersebut disambut tawa oleh Megawati yang kemudian teringat akan cerita kebaya saat sesi makan malam di G20 Bali pada 2022. Saat momen tersebut Megawati mengenakan kebaya warna ungu tua.
“Saya bercanda, tumben Ibu Mega pakai warna biru tua. Beliau bersikeras kebayanya warna ungu tua. Sampai Lebaran kemarin beliau tetap cerita, kebaya beliau di G20 dinner itu warnanya ungu tua,” katanya.
Sri bercerita, dalam kunjungannya itu Megawati lagi-lagi mengatakan padanya bahwa jangan sampai salah lihat warna lagi. “Kami tertawa bersama,” kata dia.
Sebagai informasi, dalam momentum Idulfitri tahun ini ada empat menteri dari Kabinet Indonesia Maju mengunjungi Megawati. Selain Sri Mulyani dan Retno, dua menteri lainnya adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Mengutip Antara, ketiga menteri kompak datang secara bersamaan di kediaman Megawati sekitar pukul 10.50. Ketiganya adalah Menteri Basuki, Budi Gunadi, dan Retno.
Basuki terlihat mengenakan peci hitam dan kemeja batik berwarna sogan. Demikian pula dengan Budi yang menggunakan batik berwarna senada dengan Basuki. Sementara Retno menggunakan kebaya kutu baru berwarna krem dengan bros hijau. Sedangkan Sri Mulyani menggunakan kebaya bernuansa putih.
Menurut Sri Mulyani, tak ada pesan tertentu dari Megawati yang dititipkan kepada para menteri yang datang. "Pokoknya cuma datang untuk berlebaran saja," kata dia.
Keempat menteri tersebut sebelumnya sudah beranjangsana ke Istana Negara dan bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Mereka membawa serta keluarganya dalam acara-acara tersebut.