Survei terbaru elektabilitas calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta 2024 yang dirilis Lembaga Survei Indonesia (LSI) dan Poltracking Indonesia menjelang debat kedua Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jakarta 2024 menunjukkan hasil yang berbeda. Survei LSI mengunggulkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno, sedangkan survei Poltracking mengunggulkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono.
Kedua lembaga ini menggelar survei pada waktu yang hampir sama. Survei LSI dilakukan pada 10-17 Oktober 2024, sedangkan surve yang dilakukan Poltracking digelar pada 10-16 Oktober 2024. Berikut hasilnya:
Survei LSI: Pram-Doel Ungguli RIDO
Survei yang digelar LSI menunjukkan elektabilitas Pramono-Anung Rano Karno (Pram-Doel) mengungguli pasangan Ridwan Kamil-Swasono (RIDO) dan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana.
Berdasarkan simulasi surat suara yang diadakan lembaga ini, elektabilitas pasangan Pramono-Anung mencapai 41,6%, sedangkan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) sebesar 37,4% dan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana hanya mencapai 6,6%. Survei juga mencatat 14,4% responden belum menentukan pilihan.
LSI juga menggambarkan penilaian responden terhadap calon wakil gubernur. Dari survei ini, Rano Karno mendapatkan dukungan 67,1% responden sebagai cawagub terbaik, sedangkan Suswono hanya mengantongi 14,8% dukungan, dan Kun hanya memperoleh 2%.
Hasil tersebut didapatkan dengan wawancara tatap muka sebanyak 1200 orang sampel menggunakan metode multistage, margin of error survei berkisar -/+ 2,9%.
Survei Poltracking: Elektabilitas Ridwan Kamil Capai 54,8%
Survie yang dilakukan Poltracking menunjukkan hasil yang jauh berbeda dibandingkan LSI. Menurut survei lembaga tersebut,Ridwan Kamil meraih elektabilitas tertinggi mencapai 54,8%. Pramono Anung menyusul sebesar 32,9%, sedangkan Dharma hanya mencapai 4,1%.
Survei Poltracking memisahkan elektabilitas antara cagub dan cawagub. Adapun pada elektabilitas cawagub, Rano Karno menempati posisi teratas mencapai 49%, disusul Suswono 33,7% dan Kun 4,2%.
Survei ini dilakukan Poltracking pada 10-16 Oktober 2024, dengan melibatkan 2000 orang responden menggunakan metode multistage random sampling, margin of error +/- 2,2% pada tingkat kepercayaan 95%. Sistem pengambilan survei melakukan wawancara tatap muka.
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jakarta akan menggelar debat kedua Pemilihan Kepala Daerah Jakarta pada pada Minggu (27/10) di Beach City International Stadium (BCIS) Ancol, Jakarta Utara.
Debat kedua Pilkada ini akan dihadiri ketiga cagub dan cawagub, Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardhana, dan Pramono Anung-Rano Karno.
Secara teknis debat kedua akan dilaksanakan seperti sebelumnya, dengan enam segmen. Gelaran debat juga akan disiarkan secara langsung melalui sejumlah stasiun televisi dan Live YouTube KPU Provinsi DKI Jakarta pukul 19.00 WIB.