Go-Jek Gaet 3 Fintech Baru guna Perkuat Segmen Kredit

ARIEF KAMALUDIN | KATADATA
Pengemudi ojek Go-Jek mengantarkan paket ke salah satu kawasan perkantoran di Jakarta, Jumat (26/06/2015). Jasa layanan antar Go-Jek tengah digandrungi warga Jakarta. Warga Ibu Kota memilih menggunakan kendaraan ini untuk membantu aktivitas sehari-hari.
Penulis: Pingit Aria
1/9/2018, 10.00 WIB

Perusahaan penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi, Go-Jek terus memperkuat lini bisnis keuangannya. Yang terbaru, Go-Jek mengumumkan kerja sama dengan tiga perusahaan financial technology (fintech), yakni Findaya, Dana Citra, dan Aktivaku.

Kerja sama dengan tiga fintech ini akan menambah pilihan akses ke berbagai layanan jasa keuangan bagi mitra, merchant, maupun pengguna Go-Jek. Kolaborasi ini pun sudah masuk dalam pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

“Kami percaya kolaborasi yang kuat antara penyedia jasa keuangan dengan perusahaan teknologi bisa menjangkau lebih luas masyarakat yang belum mengakses layanan perbankan,” kata President Go-Jek, Andre Soelistyo melalui siaran pers, Jumat (31/8).

(Baca juga: Perkuat Bisnis Jasa Keuangan, Astra Siap Ekspansi ke Fintech)

Sebelumnya, perusahaan yang dipimpin oleh Nadiem Makarim ini juga telah bekerja sama dengan pihak bank, asuransi dan perusahaan fintech lainnya untuk memperkuat layanan pembiayaan di dalam ekosistemnya.

Direktur Pengaturan, Perizinan dan Pengawasan Fintech OJK, Hendrikus Passagi mengatakan, kerjasama yang dijalin Go-Jek dengan ketiga fintech ini berdampak positif untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia.

“OJK juga terus mendorong lahir dan hadirnya ekosistem ekonomi digital di tanah air supaya bisa membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Hendrikus.

(Baca juga: Anak Usaha Go-Jek Kini Ikut Kelola Tiket Asian Games 2018)

Saat ini, Go-Jek telah bekerja sama dengan berbagai penyedia jasa keuangan seperti BTN, BNI, Bank Permata Syariah hingga asuransi Allianz dan BPJS Ketenagakerjaan, untuk memberikan akses kepada berbagai fasilitas layanan keuangan di dalam ekosistemnya.