Ajaib Jadi Unicorn ke-7 Indonesia, Raih Pendanaan Rp 2,18 Triliun

ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Ilustrasi transaksi saham.
Penulis: Ihya Ulum Aldin
Editor: Lavinda
4/10/2021, 13.02 WIB

“Misi kami adalah untuk menyambut investor generasi baru ke layanan keuangan modern," kata Anderson dalam siaran pers, Senin (4/10).

Ia mengatakan, Indonesia masih memiliki penetrasi investor saham sebesar 1%. Dengan demikian, perjalanan Ajaib masih panjang untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia.

Berdasarkan informasi perusahaan, Ajaib memiliki 1 juta investor ritel saham. Menurut Anderson, ini merupakan pencapaian luar biasa karena Indonesia hanya memiliki 2,7 juta investor saham. "Itu langkah awal untuk membangun kekuatan investor generasi muda Indonesia yang dapat mengubah masa depan."

General Partner Alpha JWC Chandra Tjan mengatakan, kehadiran Ajaib merupakan bukti pertumbuhan dan kekuatan teknologi dan pasar modal Indonesia. "Sebagai orang Indonesia, kami bangga dapat ikut serta dalam membangun ekosistem digital Tanah Air serta membawa dampak nyata bagi kehidupan sehari-hari masyarakat,” katanya.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin