Raih Rp 776 miliar, Startup Logistik Waresix ‘Beli’ Teknologi AI

ev growth
Ilustrasi, Waresix.
Penulis: Lenny Septiani
14/4/2023, 12.00 WIB

Waresix meraih pendanaan Seri B US$ 50 juta atau sekitar Rp 776 miliar. Startup logistik ini pun berinvestasi besar pada teknologi seperti kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI).

Group President waresix Eric Dharma menjelaskan rendahnya pemanfaatan atau utilisasi truk menjadi salah satu penyebab tingginya biaya logistik di Indonesia.

Dengan teknologi AI, Waresix melakukan smart matching  jumlah muatan dengan ukuran truk. Namun hal ini perlu didukung database lengkap terkait ukuran dan jenis truk yang menjadi mitranya. 

“Dalam smart matching tersebut, kami memetakan kebutuhan pelanggan dan mencocokkannya dengan sejumlah mitra transporter yang memiliki kapabilitas untuk melakukan pengiriman,” kata Eric dalam media briefing di Jakarta, Kamis (13/4). 

Hal itu bisa membantu para mitra transporter mendapatkan muatan sesuai dengan truk lebih cepat. “Maka membantu mereka mengurangi potensi kehilangan pelanggan yang biasanya disebabkan oleh proses konfirmasi ketersediaan truk yang lama,” ujarnya.

Eric mengatakan masalah paling besar dalam bidang logistik yakni perencanaan pengiriman yang kurang baik. Beberapa contoh kurangnya perencanaan yang baik, yakni:

  • Ketidakpastian ketersediaan dan datangnya truk
  • Seringkali kapasitas loading dan unloading barang tidak sesuai, sehingga truk yang datang harus antre hingga berhari-hari, sehingga berdampak pada rendahnya utilisasi truk
  • Ketidaktepatan pesanan, seperti truk yang datang tidak cukup untuk mengangkut muatan
  • Kurangnya akses terkait pesanan truk yang mengakibatkan truk menganggur atau jalan balik dengan muatan kosong.
  • Trip kurang efisien misalnya, banyak truk yang harus jalan padahal muatannya tidak penuh yang berdampak pada lamanya waktu pengiriman dan meningkatnya konsumsi bahan bakar

Eric menjelaskan rendahnya utilisasi armada berdampak pada tingginya biaya operasional pengusaha truk. Tidak jarang, pengusaha truk sering merugi karena harus membayar fixed cost, sedangkan pendapatan tak mencukupi. 

“Kadang untuk mengakalinya, pengusaha truk harus menaikkan biaya sewa guna menutupi fixed cost mereka,” ujarnya. “Dampaknya, biaya pengiriman menjadi lebih tinggi.”

Waresix sebagai integrator meningkatkan utilisasi dengan membuat perjalanan truk lebih efisien lewat solusi konsolidasi muatan. Ini dapat mengurangi jumlah perjalanan yang tidak diperlukan dan kemacetan, sehingga potensi kerugian akibat konsumsi bahan bakar berkurang.

Data internal Waresix menunjukkan, utilisasi truk para mitra naik 32% selama April 2022 - Maret 2023.

Sepanjang tahun lalu, bisnis startup Waresix tumbuh dua kali lipat. Ada 70 ribu transaksi atau perjalanan dan 20 juta metrik ton yang diangkut.

Eric menyatakan, sejak awal beroperasi perusahaan tidak melakukan bakar uang atau subsidi untuk pelanggan. Sebab Waresix mementingkan pendapatan dan profit.

Waresix pun tidak memiliki rencana untuk melakukan efisiensi termasuk PHK, sebab bisnis tumbuh.

Saat ini, Waresix mengelola lebih dari 50.000 truk, 150.000 SQM area pergudangan, dan lebih dari 1.500 pelanggan korporasi pengguna jasa.  Operasional perusahaan saat ini telah mencakup lebih dari 200 kota.

Pada April 2022, Waresix meraih pendanaan US$ 50 juta dari beberapa investor seperti Tiger Global, Temasek,  dan East Ventures. Pendanaan ini meningkatkan valuasi Waresix menjadi US$ 420 juta.

Reporter: Lenny Septiani