Perbedaan New Normal dalam Kehidupan Karyawan

Katadata
Penulis: Tim Publikasi Katadata - Tim Publikasi Katadata
26/6/2020, 08.06 WIB

Pasca pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) pada April 2020 lalu yang membuat banyak karyawan yang dirumahkan hingga dipulangkan demi mengurangi laju penyebaran virus, kini pemerintah mengeluarkan panduan bagi dunia usaha untuk memasuki era New Normal atau tatanan normal baru.

Karyawan yang mendapat potongan gaji sampai-sampai mengajukan pinjaman cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari kini bisa bernapas lega. Ini karena 9 sektor usaha dibuka lagi ketika new normal, membuat hampir seluruh karyawan beraktivitas kembali di kantor.

Era new normal ini membuat banyak perubahan mulai dari pemikiran hingga pola aktivitas para pegawai negeri maupun pegawai swasta. Perubahan ini bertujuan untuk berdamai dengan keadaan serta terhindar dari virus Covid-19 yang masih ada di sekitar kita.

Berdamai dengan keadaan

Terkadang, kita semua harus berdamai dengan keadaan dibandingkan menyelesaikan permasalahan tersebut. Inilah yang dilakukan oleh pemerintah, pegawai negeri, pegawai swasta, buruh, UMKM dan semua lapisan masyarakat agar bisa terus menyambung kehidupan.

Tak bisa dipungkiri bahwa hidup berdampingan dengan virus yang mematikan ini tidaklah mudah. Namun, bila mengikuti dan disiplin dengan protokol kesehatan, Anda tetap bisa mengamankan ekonomi keluarga atau pribadi dan tetap sehat menjalani hari-hari.

Tidak ada lagi meeting di luar kantor

Ketika PSBB berlangsung, meeting virtual dengan menggunakan aplikasi video conference adalah cara paling efektif untuk tetap melakukan rapat secara langsung. Pada era new normal, mungkin akan ada banyak kafe atau mal yang buka. Namun ini bukan menjadi alasan Anda bisa melakukan meeting di luar kantor seperti biasanya. Tetap jaga diri dan ikuti aturan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.

Tidak ada lagi makan siang bersama

Tidak ada lagi rencana makan siang bersama teman-teman di sebuah restoran atau berencana untuk makan soto mie legenda di dekat kantor. Semua makanan yang buka ketika new normal, sangat disarankan untuk makan di kantor. Bahkan, disarankan  tidak membeli makanan di luar sama sekali dengan membawa makanan dan peralatan makanan sendiri dari rumah. Semua ini dilakukan demi memperlambat laju penyebaran virus COVID-19 dengan cara tetap bekerja namun hanya melakukan aktivitas di dalam kantor saja.

Pembatasan jam lembur

Ada kabar baik bagi para karyawan yang suka lembur dan tak kenal waktu hingga dicap sebagai workaholic oleh teman-temannya. Sebab, pada era new normal pemerintah memberlakukan ketentuan pengaturan waktu kerja untuk karyawan yang bekerja di kantor.

Pemerintah berharap perusahaan tidak banyak membiarkan pegawai menggunakan jam kerja yang terlalu panjang (lembur). Karena kerja lembur disinyalir bisa mengakibatkan pekerja kekurangan waktu untuk beristirahat sehingga berpotensi menyebabkan penurunan sistem kekebalan atau imunitas tubuh.

Bye-bye lembur! Atau malah pekerjaan tetap dibawa pulang ke rumah?

Saatnya berhemat dan mengumpulkan dana darurat

Bagi karyawan yang sudah mulai masuk kantor dan mendapatkan gaji secara utuh lagi bulan ini, sekarang waktunya yang tepat untuk berhemat dan mengumpulkan dana darurat. Ketika era new normal, Anda lebih baik membawa makanan sendiri dari rumah, tidak pergi ke kedai kopi atau restoran setelah pulang kantor hingga menggunakan sepeda untuk alat transportasi pergi ke kantor, bila memungkinkan.

Sebab, tidak ada yang tahu kapan pandemi ini berakhir. Anda masih mempunyai pengeluaran untuk membeli peralatan kesehatan seperti masker, vitamin C, alat olahraga hingga mempersiapkan dana untuk kebutuhan gawat seperti tiba-tiba masuk rumah sakit dan harus membayar biaya rumah sakit serta menebus obatnya.

Sementara kalau Anda membutuhkan dana secara cepat saat ini, pinjaman uang online atau fintech bisa menjadi alternatif yang bisa Anda gunakan. Salah satu perusahaan yang memberikan layanan tersebut adalah Kredivo yang bisa dijadikan solusi pinjaman cepat yang tepercaya dan sudah terdaftar serta diawasi oleh OJK sejak 2018.

Kredivo menawarkan pinjaman dana berbunga rendah mulai dari 500 ribu sampai dengan Rp 30 juta. Suku bunganya hanya 2,95% per bulan dengan opsi tenor mulai 30 hari, 3 bulan, dan maksimal 6 bulan.

Untuk mengajukan pinjaman dana di Kredivo, Anda hanya perlu download aplikasinya di Google Play Store atau App Store kemudian daftar akun terlebih dulu. Sebelum itu, ada tiga syarat yang perlu dipenuhi, yaitu:

  • Berada dalam rentang usia 18 - 60 tahun.
  • Memiliki penghasilan tetap perbulan minimal Rp 3 juta, yang bisa dibuktikan dengan foto NPWP.
  • Berdomisili atau tinggal di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi.

Kredivo juga sangat menjamin keamanan data penggunanya. Pinjaman cepat di Kredivo dapat cair minimal dalam waktu 1 hari kerja jika pengajuan telah disetujui oleh pihak Kredivo. Bukan cuma pinjaman dana tunai, Anda juga dapat menggunakan Kredivo untuk belanja di 350+ e-commerce tanpa bunga dengan memilih metode bayar dalam 30 hari. Lumayan buat hemat belanja kebutuhan sehari-hari. Tertarik, silakan coba?