Kredit Sindikasi Bank Mandiri Rp 67 T, Pembiayaan di Sektor EBT Tumbuh

Bank Mandiri
Bank Mandiri menyalurkan volume kredit sindikasi Rp 67 triliun pada tahun ini.
28/12/2023, 17.41 WIB

PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) berada di peringkat pertama Mandated Lead Arrangers (MLA) dengan pangsa pasar menembus 15,36% mengacu pada data Bloomberg Table League Reports pada periode 1 Januari sampai 21 Desember 2023,.

Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Susana Indah Kris Indriati memaparkan, total volume kredit sindikasi Bank Mandiri telah mencapai Rp 67 triliun dan sebanyak 38 transaksi.

'Meskipun volume kredit sindikasi di Indonesia tahun 2023 mengalami penurunan, pangsa pasar Bank Mandiri di kredit sindikasi Indonesia tetap tumbuh 7,3% secara tahunan di awal Desember 2023,"  kata Indah, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/12).

Hal tersebut, kata dia sebagai komitmen BMRI dalam memberikan dukungan finansial dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Indah menambahkan, transaksi kredit sindikasi yang dikelola Bank Mandiri ini tidak sedikit yang melibatkan lembaga keuangan internasional.

"Ini disebabkan karena demand atas Indonesian Syndicated Loan di luar negeri yang cukup tinggi, sehingga Bank Mandiri juga menggandeng partner-partner bank di luar negeri untuk ikut berpartisipasi pada kredit sindikasi yang dikelola oleh Bank Mandiri," jelasnya.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail