Siap-siap Bank Mandiri Luncurkan Paylater di Bulan November

Bank Mandiri
Bank Mandiri menjadi pionir di Bursa Karbon Indonesia (IDX Carbon) dengan membeli 3.000 ton karbon pada perdagangan perdana, 26 September 2023.
30/10/2023, 17.37 WIB

PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) akan meluncurkan layanan paylater alias beli sekarang bayar nanti pada November 2023, bulan depan. 

Direktur Teknologi Informasi Bank Mandiri Timothy Utama mengatakan, BMRI telah menjalankan studi paylater sejak Agustus 2023 sebelum diluncurkan kepada publik. 

"Penting untuk kami agar bisa meemahami dan mempelajari dulu ssebelum kami buka secara luas dan yang kami gunakan adalah konsep tiga T yaitu tercepat, terluas dan termurah," kata Timothy dalam konferensi pers paparan kinerja kuartal tiga 2023, Senin (30/10). 

Selain itu, Timothy juga menegaskan Bank Mandiri selalu menjaga kualitas produk paylater. Dia ingin paylater tidak hanya digunakan sebagai sumber dana dari pembayaran Qris Livin' maupun Livin' Sukha. Namun, sebagai sumber dana dari metode pembayaran yang ada di e-commerce.

"Target akan diluncurkan di publik sebenarnya di bulan November 2023, sebelum akhir tahun. Nantikan pelucuran di publik di November ini," ucapnya.

Adapun, Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan, upaya transformasi digital Bank Mandiri juga telah membuahkan hasil yang positif. Bank yang baru menginjak usia ke-25 tahun pada 2 Oktober 2023 ini juga telah meluncurkan tiga layanan digital teranyar perseroan.

Antara lain, kehadiran aplikasi wirausaha yang memudahkan nasabah pebisnis yaitu Livin’ Merchant, tampilan baru dari Livin’ Sukha dan fitur terbaru Kopra by Mandiri bertajuk Kopra Beyond Borders. Ini ditujukan untuk memudahkan nasabah wholesale dalam bertransaksi di luar negeri. 

Dari sisi jumlah pengguna, Livin’ by Mandiri juga terus mencatat kenaikan sebesar 55% secara tahunan (year on year/yoy) di September 2023 menjadi 21 juta pengguna aktif. Berkat inovasi yang terus dilakukan, Livin’ by Mandiri telah mampu mengelola lebih dari 2,02 miliar transaksi secara year to date per akhir September 2023, melesat 46% dibandingkan tahun sebelumnya. 

Sedangkan untuk layanan Wholesale Digital Super Platform Kopra by Mandiri, telah berhasil mengelola Rp 13.950 triliun transaksi hingga September 2023 atau tumbuh 1,3 kali lipat sejak rilis pada Oktober 2021.

Pertumbuhan pengguna Kopra by Mandiri, yang kini juga telah hadir dalam versi mobile app, juga meningkat 132% secara tahunan menjadi 158 ribu lebih pengguna.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail