Banyak amalan malam 27 Rajab yang bisa dikerjakan untuk memperingati Isra Mikraj. Berdasarkan tradisi, perjalanan Isra Mikraj dikaitkan dengan Lailat Al Miraj yaitu salah satu tanggal penting dalam kalender Islam.
Bulan Rajab dikenal sebagai bulan mulia sehingga dimuliakan sejak pra kedatangan Islam. Pada bulan Rajab juga terjadi peristiwa yang mulia (Isra Mi’raj) yaitu dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha. Selain dijuluki sebagai bulan mulia, bulan Rajab dikenal sebagai Syahrullah bulannya Allah SWT.
Keutamaan Bulan Rajab
Sebelum membahas amalan malam 27 Rajab, ada baiknya untuk mengenal salah satu bulan dalam Islam ini. Bulan Rajab dikenal sebagai salah satu bulan mulia atau asyhurul hurum yaitu bulan-bulan haram.
Bulan Rajab diharamkan untuk berperang kecuali jika situasinya terdesak atau sedang membela diri. Bulan Rajab ini ada di antara Jumadil Akhir dan bulan Sya’ban. Adapun berikut isi firman Allah SWT mengenai bulan Rajab:
Ada juga surah lain sebagai penguat dari ayat di atas yaitu Qs. Al-Maidah ayat 2, berikut isinya:
Ayat di atas menerangkan keutamaan dari bulan-bulan haram yang tidak dimiliki oleh bulan lainnya. Di antaranya bulan Zulkaidah, Rajab, Zulhijah dan Muharam.
Dikenal sebagai bulan Rajab karena bulan ini untuk mengagungkan. Sebagaimana yang dikatakan Al-Ashmu’i, Al Mufadhdhal dan Al Farra. Bulan Rajab juga diyakini sebagai waktu yang tepat memperbanyak puasa, salat dan menyembelih hewan untuk disedekahkan.
Amalan Malam 27 Rajab
Isra Mikraj terjadi pada malam 27 Rajab, tahun ke-8 kenabian. Berikut amalan pada malam 27 Rajab yang bisa diamalkan:
1. Memperbanyak Sedekah
Memperbanyak sedekah merupakan salah satu amalan malam 27 Rajab yang bisa mengundang pahala. Umat Islam dianjurkan memperbanyak sedekah agar bisa mencapai keberkahan dari Allah SWT. Amalan ini bisa dikerjakan setiap saat dan jadi amalan yang bisa ditambahkan dengan memanjatkan doa untuk meminta keberkahan pada Allah SWT.
2. Memperbanyak Istighfar
Banyak mengucap istighfar bisa menghilangkan banyak kesulitan karena selalu mengingat Allah SWT. Karena itu, istighfar jadi salah satu amalan malam 27 Rajab yang juga dikenal sebagai bulan istighfar. Anda bisa membaca sayyidul istighfar ini saat pagi dan sore hari:
3. Tidak Meninggalkan Salat
Isra Mikraj dikenal sebagai peristiwa saat Nabi Muhammad SAW memperoleh perintah dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu. Momen ini juga bisa digunakan untuk menambah kekhusyukan, melaksanakan salat sunah lainnya dan memperbaiki salat wajib.
4. Memperbanyak Doa
Amalan malam 7 Rajab berikutnya yaitu memperbanyak doa. Sebab Allah SWT juga sangat menyukai hamba-Nya yang sering berdoa. Berikut firman Allah SWT dalam Al-Qur’an:
5. Zikir Menjelang Isra Mikraj
Zikir menjelang Isra Mikraj merupakan salah satu zikir yang pernah diajarkan untuk Nabi Ibrahim SAW saat mengalami Isra Mikraj dan bisa dikerjakan sebagai amalan memasuki malam 27 bulan Rajab, berikut zikirnya:
6. Bertaubat
Taubat jadi salah satu amalan malam 27 Rajab yang dianjurkan pada bulan Rajab. Ada banyak lafaz istighfar atau memohon ampun kepada Allah SWT yang bisa Anda ucapkan, berikut bacaannya:
7. Banyak Membaca Selawat
Banyak membaca selawat selama bulan Rajab sangat dianjurkan. Hal ini sebagaimana firman Allah SWT yang termuat dalam surah Al-Ahzab ayat 56 di mana Allah SWT dan para malaikat berselawat untuk Nabi Muhammad SAW.
Doa Memasuki Bulan Rajab
Memasuki bulan Rajab, umat muslim bisa memohon keberkahan hidup kepada Allah SWT. Dalam doa bulan Rajab ini terdapat permohonan agar diberikan umur panjang untuk menyambut bulan Sya’ban sampai akhirnya bertemu dengan bulan Ramadhan mendatang. Berikut doa yang pernah dibaca oleh Rasulullah SAW saat memasuki bulan Rajab:
Demikian amalan malam 27 Rajab yang bisa Anda kerjakan. Menyambut bulan Rajab, umat muslim juga dianjurkan berdoa memasuki bulan Rajab untuk memohon keberkahan kepada Allah SWT. Selain itu, banyak keutamaan dari bulan Rajab.