7 Pidato Perpisahan Kelas 6 Ini Menyentuh Hati dan Penuh Makna

ANTARA FOTO/Bagus Ahmad Rizaldi/Ak/nym.
Seorang siswa sekolah dasar (SD) membaca puisi dalam kegiatan Lomba Baca Puisi yang diadakan oleh komunitas Guru Literasi Jakarta (Gliter Jak) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Sabtu (21/12/2023). Lomba yang diikuti 100 siswa dari berbagai sekolah dasar di DKI Jakarta itu digelar guna menggiatkan literasi serta mengenalkan karya sastra dari tanah air.
Penulis: Ghina Aulia
Editor: Safrezi
3/6/2024, 14.58 WIB

Perpisahan sekolah dilaksanakan sebagai momen penutup pada kelulusan. Acara ini dilakukan oleh setiap jenjang sekolah. Termasuk Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA).

Salah satu rangkaian acara yang sayang dilewatkan yaitu pembacaan pidato perpisahan. Biasanya disampaikan oleh perwakilan siswa kelas 6, 9, atau 12.

Pidato umumnya berisi kesan dan pesan selama proses pembelajaran. Termasuk kenangan bersama guru dan tema di kelas. Pidato juga bisa disampaikan sebagai rasa terima kasih dan penghargaan kepada guru.

Maka dari itu, kali ini kami ingin memberikan sejumlah contoh pidato perpisahan kelas 6. Selengkapnya, simak tulisan berikut ini.

Pidato Perpisahan Kelas 6 #1

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah, Bapak dan Ibu Guru, serta teman-teman yang saya
cintai.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas segala rahmat-Nya, kita dapat berkumpul bersama guna mengadakan acara perpisahan sekolah pada hari ini.

Para hadirin yang saya hormati, izinkan saya mewakili teman-teman untuk menyampaikan sepatah dua patah kata dalam rangka acara perpisahan ini.

Selama bersekolah, kami sebagai siswa sangat bangga dan berterima kasih kepada semua guru yang telah mengajar di sekolah ini. Bapak dan Ibu Guru sudah mengajar kami dengan sangat baik, tidak pernah pilih kasih dalam mendidik, sangat sabar, dan tidak kenal lelah dalam membimbing kami. Berkat jerih payah Bapak dan Ibu Guru semua, kami pun dapat lulus dari SD ini. Mudah-mudahan, semua guru yang bertugas mengajar di sekolah ini diberikan kesehatan dan kebahagiaan selalu.

Untuk teman-teman semua, sungguh berat rasanya berpisah dengan kalian karena kita sudah bersama-sama selama enam tahun ini. Saya juga mendoakan teman-teman semua dapat melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi, baik ke SMP, MTS, ataupun lembaga pendidikan lainnya untuk dapat mencapai cita-cita yang selama ini diangan-angankan.

Akhir kata, saya ucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu Guru serta sukses selalu untuk teman-teman. Doa saya menyertai teman-teman semua.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Sumber: Modul Bahasa Indonesia SD/MI Kelas VI oleh Agus Sasono

Pidato Perpisahan Kelas 6 #2

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah dan para guru. Serta kepada teman-teman kelas 6, dan adik-kelas yang kami sayangi.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkatNya kita dapat berkumpul bersama di aula ini.

Berdirinya saya di sini untuk mewakili teman-teman kelas 6 dalam menyampaikan sambutan dalam acara perpisahan ini.

Pagi ini, kami semua siswa kelas 6 sangat senang dan bahagia berhasil menyelesaikan pendidikan pada waktunya selama enam tahun. Kami bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah meridhoi usaha kami. Kami juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak dan Ibu guru yang telah membimbing kami dengan tekun, sabar, dan ikhlas. Jasa Bapak dan Ibu guru tidak akan kami lupakan.

Kami tersadar pula bahwa selama belajar di sekolah ini, kami sering melakukan kesalahan. Karena itu, dalam kesempatan kali ini kami mohon maaf atas kesalahan yang pernah kami perbuat.

Sekian pidato yang dapat saya sampaikan. Mudah-mudahan kami semua dapat melanjutkan pendidikan ke sekolah pilihan kami masing-masing. Kepada adik-adik, kami mengucapkan selamat belajar dan berjuang. Semoga sekolah ini semakin sukses dan berprestasi.

Wassalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Sumber: Cara Mudah Menghadapi Ujian Nasional susunan Tim Literatur Media Sukses

Pidato Perpisahan Kelas 6 #3

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Yang saya hormati bapak Kepala Sekolah (nama sekolah)
Yang saya hormati bapak, ibu guru, wali murid, dan teman semua yang saya kasihi.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT. serta shalawat serta salam pada Nabi Muhammad shallalahu alaihi wassalam. Mewakili teman-teman semua, izinkan saya menyampaikan sepatah dua patah kata pada acara perpisahan hari ini.

Tidak terasa, hari perpisahan pun tiba. Setelah enam tahun belajar di sekolah ini, sudah saatnya kami berpisah untuk menimba ilmu ke jenjang selanjutnya.

Kepada bapak dan ibu guru, terima kasih banyak atas semua pelajaran dan bimbingan yang telah diberikan selama ini. Banyak hal baru yang kami ketahui dalam proses belajar mengajar di sekolah ini.

Dari hati yang paling dalam, maafkan kami jika ada salah kata dan tindakan selama kami belajar di sekolah ini. Semoga semua hal yang kami lewati di sekolah ini, menjadi bekal bagi kami untuk melangkah ke pendidikan selanjutnya.

Begitu banyak kenangan yang tidak mudah kami lupakan di sekolah tercinta ini. Suka dan duka dalam pelajaran dan dalam pertemanan, itu semua menjadi sepaket kisah yang akan terus terkenang.

Semoga perpisahan ini bukan akhir dari segalanya dan kita masih bisa berjumpa di lain waktu.
Demikian yang dapat saya sampaikan. Semoga kita semua senantiasa berada dalam lindungan Allah SWT. Amin ya robbal ‘alamin.

Wa ‘alaikumus salam wa rahmatullahi wabarakatuh.

Sumber: iNews

Pidato Perpisahan Kelas 6 #4

Salam sejahtera, Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan, Rahayu!

Yang saya hormati,
Bapak Kepala SD (nama SD)
Bapak/ibu guru, wali murid, teman-teman seperjuangan, dan adik kelas.

Mari kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat-Nya kita bisa berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat. Pada acara perpisahan kelas 6 ini, izinkan saya menyampaikan pesan perpisahan untuk kita semua.

Saya mewakili teman-teman kelas 6 SD (nama sekolah) ingin mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu guru karena tidak pernah lelah mengajar dan membimbing kami selama ini. Terima kasih sudah mengajarkan kami begitu banyak hal.

Kami juga mohon maaf apabila ada salah kata atau perbuatan yang kurang berkenan. Mungkin di antara kami ada yang tidak mendengarkan bapak dan ibu guru, atau sering menguji kesabaran bapak dan ibu guru, kami mohon maaf.

Untuk teman-teman seperjuangan, terima kasih atas kebersamaan kita selama kurang lebih enam tahun ini. Terima kasih ada berbagai kisah yang kita ukir selama belajar di SD yang kita cintai ini. Ayo, kita lebih semangat lagi dan tekun belajar demi menggapai cita-cita yang diinginkan.

Untuk adik-adik kelas, teruslah belajar, dengarkan nasihat bapak dan ibu guru kalian, jangan pantang menyerah untuk menggapai cita-cita yang kalian inginkan.

Demikian pesan perpisahan yang bisa saya sampaikan. Mohon maaf jika ada salah kata dan perbuatan. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan sampai jumpa di kesempatan lainnya.

Pidato Perpisahan Kelas 6 #5

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Salam sehat dan salam bahagia untuk kita semua.

Yang terhormat Ibu Kepala SD negeri (nama sekolah)
Yang terhormat Bapak/Ibu Guru beserta segenap karyawan SD negeri (nama sekolah)
Yang terhormat Bapak/Ibu Wali Siswa dan tamu undangan
Serta teman-teman semua yang saya banggakan

Pertama-tama, marilah kita bersyukur atas kehadirat Allah SWT. yang telah memberikan kita nikmat sehat sehingga bisa berkumpul di ruangan yang penuh berkah ini.

Mewakili teman-teman kelas 6, dalam rangka kegiatan pelepasan siswa kelas 6 tahun 2022, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak/ibu guru. Terima kasih atas ilmu dan juga dedikasi bapak dan ibu guru dalam membimbing kami semua.

Waktu yang telah kita habiskan bersama selama enam tahun di sekolah tercinta ini akan menjadi kenangan indah yang tak terlupakan. Kami juga memohon maaf pada bapak/ibu guru atas semua kesalahan dan perbuatan kami baik disengaja maupun tak disengaja.

Perpisahan ini bukanlah akhir dari segalanya. Perpisahan ini merupakan awal bagi kita semua untuk lebih bersemangat menuntut ilmu dalam mengejar cita-cita. Perpisahan ini bukanlah untuk berpisah selamanya, perpisahan ini adalah awal untuk berjumpa di waktu lainnya.

Untuk guru kami semua, izinkanlah kata-kata perpisahan ini ditutup dengan sebuah pantun.

Guruku adalah sebaik-baiknya pahlawan

Kudoakan engkau agar selalu bersama dengan kebaikan

Semoga engkau selalu sehat dalam keselamatan

Semoga engkau selalu bahagia dalam sabar dan ketulusan

Demikian pesan perpisahan yang bisa saya sampaikan.

Mohon maaf jika ada salah kata dan perbuatan. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Pidato Perpisahan Kelas 6 #6

Mari kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat-Nya kita bisa berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat.

Pertama, pada acara perpisahan kelas 6 ini, izinkan saya menyampaikan pesan perpisahan untuk kita semua.

Saya mewakili teman-teman kelas 6 SD, ingin mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu guru semua.

Karena, kami sadar bapak/ibu tidak pernah lelah dalam membimbing dan mendidik kami selama ini.
Terima kasih sudah mengajarkan kami begitu banyak hal.

Di kesempatan ini, kami juga mohon maaf apabila ada salah kata atau perbuatan yang kurang berkenan, bapak ibu guru, kami mohon maaf.

Kemudian untuk teman-teman seperjuangan, terima kasih atas persahabatan dan kebersamaan kita selama kurang lebih enam tahun ini.

Ayo, kita lebih semangat lagi dan tekun belajar demi menggapai cita-cita yang diinginkan.

Setelah itu, untuk adik-adik kelas, selalu dengarkan nasihat bapak dan ibu guru kalian, belajar yang rajin, jangan pantang menyerah untuk menggapai cita-cita yang kalian inginkan.

Demikian pesan perpisahan yang bisa saya sampaikan. Mohon maaf jika ada salah kata dan perbuatan. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan sampai jumpa di kesempatan lainnya.

Pidato Perpisahan Kelas 6 #7

Selamat pagi, Bapak Kepala Sekolah dan Ibu Guru yang saya hormati.

Bismillahirrahmanirrahim. Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hari ini, saya sebagai perwakilan dari teman-teman seangkatan kelas 6, ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak dan Ibu Guru atas bimbingan, pelajaran, dan momen-momen tak terlupakan selama enam tahun perjalanan kami di sekolah ini.

Bapak dan Ibu Guru, terima kasih karena telah menjadi pahlawan tanpa tanda jasa, membimbing kami menuju pintu pengetahuan. Kami mohon maaf jika ada kesalahan dan kelakuan kami yang kurang menyenangkan. Semua itu adalah bagian dari perjalanan kami yang penuh warna.

Sekarang, kami melangkah ke pintu gerbang baru menuju jenjang yang lebih tinggi. Kepada adik-adik kelas yang kami tinggalkan, jangan ragu untuk bermimpi besar dan berjuang keras. Ingatlah, perpisahan bukanlah akhir, tapi awal dari petualangan baru. Selamat tinggal, SD tercinta. Semoga kesuksesan menyertai kita semua. Terima kasih. Wa’alaikumus salam wa rahmatullahi wabarakatuh.

Demikian pembahasan sejumlah contoh pidato perpisahan Kelas 6 SD yang bisa dijadikan referensi. Momen ini bisa dikenang setelah lulus dan menempuh pendidikan di jenjang berikutnya.