Indonesia berharap dapat memperoleh investasi senilai US$ 25 miliar (Rp 332 triliun) dengan lehadiran Raja Arab Saudi Salman bin Abdulazis Al Saud di Indonesia. Ada sebelas Memorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepahaman yang di tandatangani pemerintah Indonesia dengan Arab Saudi.
Salah satu yang bernilai paling besar adalah kerjasama adalah antara The Saudi Fund for Development dengan Kementerian Keuangan senilai US$ 1 miliar atau setara dengan Rp 13,3 triliun.
Selain itu, ada empat MoU yang juga di tandatangani antara pengusaha Indonesia-Arab Saudi, proyek pembangkit listrik, konstruksi, kesehatan, haji dengan total nilai US$ 2,4 miliar.
Namun, dari seluruh nilai tersebut realisasinya masih jauh di bawah harapan. Nilainya tak sampai US$ 5 miliar, jauh di bawah investasi yang diraup Malaysia US$ 7 miliar.