ZIGI – Trailer kedua film Morbius telah dirilis oleh Sony Pictures Entertainment pada Selasa, 2 November 2021. Film yang dibintangi Jared Leto tersebut berkaitan dengan film-film Marvel Cinematic Universe (MCU) termasuk Spider-Man dan Venom.

Diketahui bahwa karakter Morbius pertama kali muncul sebagai musuh Spider-Man di komik Marvel bertajuk The Amazing Spider-Man yang diterbitkan pada 1971. Roy Thomas adalah penulis komik tersebut sedangkan perancang karakter yakni Gil Kalne. 

Trailer Morbius kali ini memberikan gambaran tentang transformasi Jared Leto sebagai vampir anti-pahlawan. Yuk simak sinopsis, daftar pemain hingga jadwal tayang film Morbius berikut ini!

Baca Juga: Venom: Let There Be Carnage Kemungkinan Ditunda hingga 2022

Sinopsis Film Morbius

Film Morbius bercerita tentang dokter Michael Morbius yang menderita penyakit kelainan darah yang langka. Setelah itu, ia bereksperimen dengan DNA kelelawar dalam upaya untuk menyembuhkan dirinya sendiri.

Namun, Morbius berubah menjadi vampir dengan memiliki kekuatan super seperti punya sensor layaknya kelelawar, bisa terbang hingga rasa haus darah yang tak terpuaskan. Kejadian aneh pun mulai bermunculan dan orang-orang berusaha mengejar dokter Morbius.

Pemain Film Morbius

Jared Leto didapuk sebagai pemeran utama dengan karakter Michael Morbius. Karakternya diceritakan sebagai ahli biokimia yang mencoba menyembuhkan kelainan darahnya tetapi malah mengubah dirinya menjadi vampir semu.

Lalu, Matt Smith memerankan Loxias Crown, sahabat Morbius yang menderita penyakit darah yang sama. Ada pula Jared Harris sebagai mentor Morbius, Adria Arjona sebagai kekasih Michael Morbius, dan Tyrese Gibson sebagai agen FBI yang mencoba memburu Morbius.

Alasan Jared Leto Terima Peran di Film Morbius

Jared Leto pernah mengungkapkan bahwa dia tertarik bergabung dengan film Morbius karena karakternya yang sangat menarik. Menurutnya, karakter Michael Morbius sangat dekat dengan kehidupannya.

“Aku tertarik dengan peran ini karena dia melakukan perjalanan dari kematian hingga menemukan obat untuk penyakit ini dan menjadi sangat sehat. Kemudian mengalami perubahan sedemikian rupa sehingga dia menjadi mengerikan,” kata Jared Leto dikutip Zigi.id dari Radio Times pada Rabu, 3 November 2021.

“Sulit bagiku dalam beberapa hal karena aku tidak terbiasa memainkan peran yang sedikit lebih dekat dengan siapa aku. Namun, hari demi hari Michael Morbius sedikit lebih dekat dengan caraku berbicara dan caraku berperilaku,” imbuhnya.

Kaitan Film Morbius dengan Venom dan Spider-Man

Trailer terbaru film Morbius menggoda para penggemar Marvel Cinematic Universe. Pasalnya, banyak unsur yang berkaitan dengan film Venom (2018) dan trilogi Spider-Man karya sutradara Sam Raimi. Di trailer terlihat ada dua gedung yakni Oscorp dan Horizon Lab.

Diketahui bahwa Oscorp adalah perusahaan yang dibangun Norman Osborn, yang menjadi musuh bebuyutan pertama Spider-Man, Green Goblin. Lalu, Horizon Lab adalah perusahaan yang menciptakan beberapa teknologi mutakhir Marvel Universe. Di alam semesta Marvel Comics, Michael Morbius diam-diam bekerja untuk Horizon Lab.

Bukan cuma itu saja, di akhir trailer Morbius juga ada humor yang diselipkan oleh sutradara Daniel Espinosa. Kala itu, Michael Morbius ditanya soal siapa dirinya dan ia menjawab sebagai ‘Venom’.

Jadwal Tayang Film Morbius

Film Morbius awalnya dijadwalkan rilis pada 31 Juli 2020 di Inggris dan Amerika Serikat, tetapi ditunda karena pandemi Covid-19. Film ini telah ditunda lima kali termasuk Maret dan Oktober 2021. Jared Leto mengungkapkan bahwa proses syuting dimulai pada Februari 2019 di Inggris. Film Morbius direncanakan rilis pada 28 Januari 2022.

Baca Juga: Cara Nonton Venom 2 Sub Indo, Tayang di Indonesia Setelah Pembukaan AS