ZIGI – Penangkapan Indra Kenz dan Doni Salmanan atas kasus dugaan penipuan berkedok trading binary option turut menyeret nama sejumlah publik figur. Salah satunya Vincent Raditya atau yang lebih akrab disapa Captain Vincent.
Netizen menilai dia akan mengalami nasib yang sama dengan Doni dan Indra yang kini sudah ditahan di Bareskrim Polri. Nama Vincent Raditya dikaitkan dengan kasus tersebut setelah aksinya pamer mobil yang disebut-sebut hasil trading platform Oxtrade. Lantas, seperti apa penjelasan Vincent Raditya? Simak artikel berikut!
Baca Juga: Viral Saldo Rekening Doni Salmanan hingga Nasib Mahar Pernikahannya
Vincent Raditya Dikaitkan Kasus Binary Option
Belum lama ini akun gosip Instagram mengunggah sebuah video yang menunjukkan Vincent Raditya memamerkan mobil berwarna putih yang dia sebut didapatkan dari hasil bermain trading binary option lewat platform Oxtrade.
"Hai guys, hari ini kita akan melakukan aktivitas yang cukup padat. Tadinya kita mau naik mobil ini nih yang kita dapatkan hasil dari Oxtrade," ujar Vincent yang dikutip dari akun Instagram @rumpi_gosip pada Kamis, 10 Maret 2022.
Lebih lanjut dalam video tersebut terlihat mobil terparkir di halaman rumahnya. Dia mengatakan tak jadi memakai mobil itu karena kurang leluasa untuk membawa barang-barangnya.
Melihat unggahan sang pilot, warganet membanjiri kolom komentar dengan mengatakan bahwa pengakuannya itu sebagai salah satu aksi bunuh diri. Pasalnya, belakangan pihak kepolisian tengah mencecar para afiliator binary option.
"Ini namanya bunuh diri. Pamer jadinya terekspos, orang-orang yang rugi ikutan trading ini melihat, jadinya ngga terima dan dilaporkan," komentar akun @thereal.me20.
“Selamat anda menjadi salah satu target berikutnya,” timpal netter lainnya.
“Berikutnya,” sambung yang lain.
Aksi Captain Vincent Itu Dikaitkan dengan Pernyataan Ichal Muhammad
Tak hanya itu, ada juga netizen yang mengaitkan pengakuan Vincent sebagai afiliator dengan pernyataan Ichal Muhammad belum lama ini.
"Oohh sesuai dugaan gue kayaknya ini pilot yang dimaksud Ichal Muhammad," tulis seorang netter di kolom komentar.
Sebelumnya, Ichal Muhammad blak-blakan menyebut sejumlah publik figur yang terlibat aksi penipuan berkedok trading binary option, termasuk seorang mantan pilot juga diungkapkan Ichal. Pernyataan aktor 30 tahun itu, seakan membenarkan dugaan warganet terhadap Vincent yang dikenal sebagai pilot.
"Oh ada ada artis afiliator, juga ada pilot. Iya aku aku nggak mau nyebutin inisial ya karena masih tertuju gitu yang jelas artis ada mantan pilot atau pilot gitu," kata Ichal Muhammad dikutip dari kanal YouTube Insert pada Kamis, 10 Maret 2022.
Sebagai informasi, Vincent Raditya diketahui sebagai pilot dan YouTuber. Ia kerap membagikan momen perjalanannya hingga memberikan informasi seputar pesawat. Hingga saat ini, Vincent Raditya belum menanggapi komentar netizen usai dikaitkan dengan kasus binary option.
Baca Juga: Ichal Muhammad Bocorkan 5 Artis Terlibat Kasus Afiliator Binary Option