ZIGI – Drama Squid Game yang ditayangkan di Netflix sukses menjadi ajang pembuktian sutradara Hwang Dong Hyuk dalam menciptakan sebuah tontonan menarik. Berkat kesuksesannya, penggemar juga berharap akan ada Squid Game season 2.
Drama ini memiliki sembilan episode yang berfokus pada serangkaian tantangan mematikan para pemainnya demi janji hadiah uang tunai. Baru-baru ini, Hwang Dong Hyuk mengungkapkan terkait Squid Game season 2. Yuk simak artikelnya!
Baca Juga: 5 Poin Teori Squid Game: Oh Il Nam Ternyata Ayah Gi Hun
Hwang Dong Hyuk Bahas Squid Game Season 2
Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Variety, Hwang Dong Hyuk merinci proses melelahkan yang harus dilakukan untuk membuat drama Squid Game. Seperti diketahui, ia sering bekerja sendiri di proyek-proyek sebelumnya seperti film Silenced (2011), dimana ia bertindak sebagai penulis sekaligus sutradara dan hal serupa juga ia lakukan di produksi Squid Game.
Menurutnya, menerjemahkan cerita dibuat sendiri menjadi sebuah tontonan merupakan tugas yang melelahkan yang tidak ingin dia ulangi. Pasalnya, ia mengaku butuh waktu hampir enam bulan untuk menyelesaikan dua episode pertama Squid Game dan rasa lelah luar biasa telah membelenggunya.
"Saya tidak memiliki rencana yang berkembang dengan baik untuk Squid Game 2. Cukup melelahkan hanya dengan memikirkannya. Tetapi jika saya melakukannya, saya pasti tidak akan melakukannya sendiri. Saya akan mempertimbangkan untuk menggunakan ruang penulis dan menginginkan banyak sutradara berpengalaman,” ungkap Hwang Dong-hyuk dikutip dari Collider, Rabu, 29 September 2021.
Dengan demikian, serial Squid Game bukan tidak mungkin akan berlanjut pada musim kedua. Hanya saja hal itu kemungkinan besar tidak akan terjadi dalam waktu dekat karena Hwang Dong Hyuk memerlukan lebih banyak tenaga untuk kembali menulis alur ceritanya.
Squid Game Telah Direncanakan Belasan Tahun Lamanya
Kesuksesan Squid Game di Netflix merupakan puncak dari hampir 13 tahun perencanaan dan produksi. Disebutkan, Hwang Dong Hyuk awalnya telah mengembangkan konsep drama tersebut pada tahun 2008 dan semula direncanakan untuk menjadi film fitur.
Dengan inspirasi dari manga seperti Battle Royale dan Liar Game, ia memiliki keinginan untuk membuat ceritanya lebih relatable dan sederhana. Hwang Dong Hyuk mengaku membayangkan dirinya dalam sebuah skenario di mana suatu permainan sederhana dapat menentukan apakah ia bisa hidup atau mati.
"Saya ingin menulis sebuah cerita yang merupakan alegori atau fabel tentang masyarakat kapitalis modern, sesuatu yang menggambarkan persaingan ekstrem, agak seperti persaingan hidup yang ekstrem. Tapi saya ingin menggunakan jenis karakter yang kita semua temui di dunia nyata,” sambungnya.
Sementara itu, Hwang Dong Hyuk dikabarkan sedang menyiapkan draft film terbarunya dengan kode nama KO Club, kependekan dari Killing Old Men Club. Dia mengatakan film ini akan fokus pada gagasan konflik antargenerasi. Maka dari itu, ia mempertimbangkan untuk kembali bekerja pada pembuatan film fitur terlebih dahulu sebelum membuat Squid Game season 2.
Sinopsis Squid Game
Drama Squid Game berfokus pada sebuah permainan bertahan hidup. Permainan yang digambarkan sangat sederhana, mudah dimengerti dan memungkinkan penonton untuk fokus pada tiap karakternya, bukan tafsiran aturan dalam permainan.
Squid Game bercerita tentang orang-orang miskin, gagal, dan hampir putus asa yang diundang untuk terlibat dalam permainan bertahan hidup yang mematikan demi meraih iming-iming hadiah uang tunai dengan nominal yang besar.
Serial ini dibintangi Lee Jung Jae sebagai Seong Gi Hun, seorang pejudi yang terjebak dengan utang besar sehingga ia sangat membutuhkan uang untuk merawat putrinya yang sakit. Dia bergabung dengan Park Hae Soo, yang memerankan temannya Cho Sang-woo, bersama dengan Jung Ho Yeon, Tripathi Anupam, Oh Young Soo, dan Wi Ha Joon.
Itulah bocoran dari sutradara Hwang Dong Hyuk terkait kemungkinan adanya Squid Game season 2. Sambil menunggu kepastiannya, kamu bisa menonton Squid Game season 1 di Netflix yang masing-masing episode berdurasi sekitar 50 menit.
Baca Juga: 5 Kesalahan Scene di Squid Game yang Terekam Kamera