Profil dan Biodata Lee Jung Lee YGX, Umur 23 Koreografer BLACKPINK

Instagram/@leejung_lee
Lee Jung Lee
13/10/2021, 18.43 WIB

ZIGI – Leader YGX, Lee Jung Lee makin tenar setelah mengikuti survival show Mnet, Street Woman Fighter (SWF). Lee Jung YGX diketahui merupakan koreografer untuk beberapa grup populer seperti TWICE, ITZY, hingga BLACKPINK. Tidak hanya pandai menari, ia juga merupakan leader yang bertanggung  jawab. 

Di sela-sela kompetisi SWF, Lee Jung juga menjadi pencipta koreografi untuk lagu debut Lisa berjudul LALISA dan Money. Meski baru berumur 23 tahun, Lee Jung mampu menjadi leader YGX yang merupakan tim dancer naungan YG Entertainment. Simak fakta, profil dan biodata Lee Jung YGX di bawah ini!

Baca juga: Pro Kontra Rose Blackpink Dukung YGX di Street Woman Fighter

1. Lee Jung Lee Belajar Menari Ketika SMP

Lee Jung, terlepas dari usianya yang masih sangat muda, sudah sering menjadi koreografer bagi beberapa idol papan atas. Jika melihat rekam jejaknya, banyak yang mengira ia menari sejak kecil. Padahal kenyataannya ia baru mulai menekuni tari pada kelas 9 SMP.  Satu tahun kemudian perempuan kelahiran 9 Agustus 1998 ini bergabung dengan grup Just Jerk. Baru pada 2019, ia keluar dari Just Jerk dan pindah ke YGX. 

2. Pernah Tinggal di Amerika

Dalam salah satu live instagram di akun @Lee Jung_lee, Lee Jung Lee menyapa penggemar dengan menggunakan bahasa Inggris. Penggemar terlihat terkejut karena ia fasih berbahasa Inggris. 

Tidak banyak yang tahu jika ia pernah tinggal di Tennesse, Amerika Serikat. Waktu kelas 6 SD, ia pindah ke sana dan tinggal selama kurang lebih 4 tahun. Saat itu Lee Jung bersekolah di sekolah asrama The King’s Academy. 

3. Lee Jung Lee Gabung Grup Just Jerk

Lee Jung Lee adalah satu-satunya kru perempuan di Just Jerk. Ia mengikuti kompetisi Body Rock pada 2016 silam. Komunitas ini adalah grup Korea pertama yang pernah memenangkan kontes yang saat itu diselenggarakan di San Diego, Amerika Serikat. Lee Jung yang saat itu baru berusia 17 tahun, lolos audisi Just Jerk pada 2014.

Hingga sekarang, hubungan Lee Jung dengan anggota Just Jerk masih baik. Pada 26 Juni 2019, ia mengunggah video ketika menari bersama Young J, member Just Jerk. Di situ Lee Jung mengakui bahwa Young J adalah guru dan role modelnya. 

4. Leader Termuda di Street Woman Fighter

Saat ini Lee Jung Lee berusia 24 tahun menurut perhitungan Korea Selatan. Ia menjadi leader untuk tim YGX dalam Street Woman Fighter yang tayang perdana pada 24 Agustus 2021. Dari acara ini popularitas Lee Jung dan tim YGX lantas meroket tajam.

Lee Jung diangkat sebagai leader karena ia dianggap paling berpengalaman dibanding anggota YGX yang lain. Meski begitu sesungguhnya Lee Jung termasuk peserta muda dalam kompetisi tersebut, terutama di antara leader dari grup yang lain. 

5. Lee Jung Lee Gabung di YGX

Lee Jung Lee bergabung di YGX pada 2019. Di agensi tersebut, ia menjadi penari sekaligus koregrafer, hingga pelatih tari untuk trainee idol. Di YGX, ia turut bergabung dalam tim NWX (New Wave CreatorX). 

6. Pandai di Bidang Olahraga

Alasan sebenarnya Lee Jung pergi ke Amerika adalah karena ia ingin mempersiapkan diri sebagai atlet. Namun di tengah jalan impian tersebut tidak jadi terwujud. Selain sebagai penari yang luar biasa, perempuan kelahiran 1998 ini juga dikenal pandai berbagai macam olahraga. Ia misalnya punya kemampuan baik dalam berenang, bermain ski, hingga ice skating. 

7. Lee Jung Jadi Dekat Dengan Monika

Leader PROWDMON, Monika terkenal selain pandai menari juga punya sifat rendah hati. Menurut perhitungan Korea Selatan, saat ini Monika berumur 36 tahun. Lee Jung dan Monika bekerja sebagai instruktur di sekolah dansa yang sama. Mereka berdua saling memanggil ‘ibu’ dan ‘anak’ jika bertemu. 

8. Karir Lee Jung Lee

  • 2019 Feedback competition Runner-up
  • 2018 Winter Olympic Pyengchang
  • 2016 BODY ROCK Champion
  • 2016 Feedback 2 Show Champion
  • YG Entertainment BLACKPINK ROSÉ Dance Trainer
  • The black label Entertainment Somi Dance Trainer
  • JYP Entertainment TWICE, ITZY Dance Trainer
  • DESCENTE CF
  • OUTBACK CF
  • LOTTE CARD LIKIT CF

9. Daftar Koreografi Yang Dibuat Lee Jung Lee

  • TWICE ″Fancy″ Choreographer
  • TWICE ″Break Through″ Choreographer
  • TWICE ″Feel special″ Choreographer
  • TWICE ″More More″ Choreographer
  • TWICE ″Alchohol Free″ Choreographer
  • TWICE ″Kura Kura″ Choreographer
  • ITZY ″ICY″ Choreographer
  • ITZY ″Wannabe″ Choreographer
  • ITZY ″Mafia In The Morning″ Choreographer
  • Somi “Dumb Dumb”
  • Jennie Blackpink “Solo” Remix
  • Lisa Blackpink “LALISA”
  • Sunmi “Sunny”
  • Ikon “Rhytm Ta” Kingdom ver.
  • Chungha “Bicycle”

10. Profil Lee Jung Lee

  • Nama Asli: Lee Lee Jung
  • Nama Panggung: Lee Jung Lee
  • Tanggal Lahir: 9 Agustus 1998
  • Agensi: YGX
  • Profesi: Penari, Koreografer
  • Akun instagram: leejung_lee
  • Akun YouTube: X Academy

Saat ini Street Woman Fighter sudah memasuki episode ke 7. Lee Jung Lee YGX mendapat pujian dari Jessi karena berhasil memimpin koreografi untuk lagu Cold Blooded.