Perkara TikTokers Rusia Bersikap Kasar ke ATEEZ Hingga Minta Maaf

Berbagai sumber
Sharonova Alina dan ATEEZ
22/12/2021, 19.29 WIB

ZIGI – Seorang penggemar baru-baru ini menjadi perbincangan netizen setelah berbuat kasar dan rasis terhadap ATEEZ saat menghadiri fansign. Diketahui penggemar tersebut merupakan seorang TikTokers yang berasal dari Rusia bernama Sharonova Alina.

Bukan hanya berkata kasar, TikTokers tersebut juga melakukan tindakan yang kurang menyenangkan terhadap anggota ATEEZ. Yuk simak artikelnya di bawah ini?

Baca Juga: Kronologi Fans ATEEZ Naikkan Tagar #DISBAND_MNET Viral 2 Hari

ATEEZ Ramai Dapat Dukungan Setelah Diejek Penggemarnya Sendiri

Perbuatan Alina Sharonova, TikTokers Rusia dengan akun Just_2lina tersebut berawal ketika seorang penggemar ATEEZ menemukan video yang diunggah oleh TikTokers tersebut. Dalam video, Alina mengejek dan mengajukan pertanyaan dengan kata-kata kasar. 

Ia mengejek kemampuan bahasa Inggris Mingi. Seperti mengucapkan, ‘Well hello now, apakah kamu sudah merevisi bahasa Inggrismu?’. Selain itu, Alina juga mengunggah Mingi yang sedang melambaikan tangan dan meremehkan bahasa Inggrisnya lagi.

“Kenapa kamu melambai Mingi, kamu harus menghabiskan waktumu untuk belajar bahasa Inggris dan arti dari kata ‘bunga’” tulis Alina seperti dikutip dari Allkpop pada Rabu, 22 Desember 2021.

Sementara itu, Alina juga meminta Wooyoung untuk berhenti meniru Jimin dan menyuruhnya untuk mencari gayanya sendiri. Gadis itu juga menirukan mata sipit San saat dilihat dari dekat. 

Bukan hanya itu saja, Alina juga kedapatan mengunggah video di TikTok-nya yang sedang meghamburkan album ATEEZ di tempat sampah.

Perbuatan gadis asal Rusia itu akhirnya diunggah seseorang di Twitter dan ATEEZ mendapatkan dukungan penggemar Korea dan internasional. 

Wow, ada seorang penggemar yang ingin benar-benar hadir dan dia menyiakan satu kursi,” komentar penggemar ATEEZ.

Aku lihat YouTube-nya, ada banyak penggemar internasional meninggalkan komentar di videonya, lol,” ujar yang lain.

Sharonova Alina Berikan Klarifikasi dan Meminta Maaf

 

Setelah ramai menjadi perbincangan di media sosial, Sharonova Alina meminta maaf dengan meninggalkan surat dan video permintaan maaf.

“Pertama, aku benar-benar ingin meminta maaf untuk semua atas situasi ini tentang event fansign dan tentang Instagram Live yang memperlihatkan gestur rasis,” tulis Sharonova Alina seperti yang diunggah di Twitter pribadinya, @AlinaMin98 pada Rabu, 22 Desember 2021.

Alina juga menjelaskan jika dirinya tidak bermaksud untuk bertindak rasis menyinggung seseorang yang tidak bernegara sama dengannya. TikTokers Rusia tersebut juga menghargai orang-orang Asia karena dirinya merupakan orang yang tertarik dengan orang Asia dan sudah tinggal di Korea selama lima tahun.

Alina juga menjelaskan maksud dari sebuah komentar yang sempat menjelekkan anggota ATEEZ seperti saat dirinya meminta Wooyoung untuk tidak meniru gaya dari Jimin.

“Di awal debut (ATEEZ) aku menemukanmu (Wooyoung) terinspirasi dari gerakan Jiminn dalam gaya menarinya, tapi aku senang kamu membuat gayamu sendiri dan merasakan keunikan dan kenyamanmu saat menari,” tulis Alina

Alina juga mengklarifikasi tentang meminta Mingi belajar bahasa Inggris. Menurutnya, saat menghadiri fan meeting tersebut, ia mengatakan dalam bahasa Korea ‘kamu bunga yang imut,” namun Mingi tidak mendengarnya.

Alina pun mengucapkannya dalam bahasa Inggris dan Mingi menanggapi bercandaan Alina dengan mengatakan “Aku bukan orang Korea,”

TikTokers tersebut juga merasa bingung ketika caption di Instagram Story miliknya diartikan dengan cara yang salah. Dalam arti caption, Alina terlihat seperti menyalahkan Mingi yang tidak tersenyum dan melambai kepadanya. 

“Aku khawatir kepada Mingi karena dia banyak diam selama fansign berlangsung dan tidak tersenyum,” imbuh Alina.

Dalam surat, Alina menutup dengan permintaan maaf kepada seluruh penggemar dan ATEEZ karena situasi yang sedang terjadi. Alina juga berjanji tidak akan mengulangi perbuatan yang dapat merugikan orang lain.

Baca Juga: Kronologi ATEEZ Diincar Sasaeng Fans, Ditemukan Alat Pelacak di Mobil