Leo Trainee A BigHit Music Dikecam Tulis Lirik Misoginis

Trainee A YouTube Channel
Leo Trainee A
Penulis: Yasmin Karnita
29/12/2021, 09.49 WIB

ZIGI – Leo Trainee A, yang disebut-sebut merupakan trainee BigHit Music di bawah naungan HYBE, tengah menjadi bahan perbincangan di media sosial Twitter usai seorang penggemar mendapati dirinya menulis lirik misoginis atau merendahkan wanita secara ekstrem.

Dalam sebuah video yang diunggah pada 8 Oktober 2021 lalu di channel YouTube Trainee A, Leo sempat tampil membawakan lagu Stop Breathing milik Playboi Carti yang liriknya diganti. Namun isinya mengindikasikan kebencian atau rasa tidak suka terhadap wanita. Berikut berita selengkapnya.

Baca Juga: Biodata Leo, Trainee A BigHit di MV Permission to Dance - BTS

1. Leo Trainee A BigHit Music Dikecam karena Lirik Lagu Misoginis

Trainee A merupakan sekelompok trainee yang diketahui berada di bawah naungan BigHit Music. Salah satu trainee bernama Leo, sudah sangat populer di kalangan penggemar.

Sejak Maret 2021, Trainee A yang kini beranggotakan Leo, Inhyuk, Sangwon, James, Jihoon, dan JJ rutin mengunggah konten di channel YouTube Trainee A untuk menunjukkan bakat masing-masing.

Leo sendiri dikenal sebagai rapper yang bisa memproduksi lagu sendiri. Pada 8 Oktober 2021, dia mengunggah video penampilan freestyle rap sekaligus cerita di balik layar aksi panggung tersebut.

Lantas seorang penggemar di Twitter menyadari bahwa lirik lagu yang dibawakan oleh Leo mengindikasikan misoginis atau berisikan ujaran kebencian seperti merendahkan wanita.

Beberapa penggalan liriknya berbunyi, ‘Suruh wanita j*lang itu untuk berhenti bernapas’, ‘Dia (wanita itu) berkata dia suka memukul’, hingga ‘Seperti raja tidak ada perbudakan’.

2. Leo Trainee A Sempat Sebut Tak Perlu Pedulikan Lirik Lagunya

Dalam video yang sama, Leo Trainee A menceritakan tentang proses penulisan lirik lagu tersebut. Dia meminta penggemar untuk jangan terlalu fokus terhadap liriknya karena Leo lebih ingin menonjolkan suasana dari aksi panggung. Selain itu, Leo juga mengaku bahwa saat membuat lirik lagu, dia dalam keadaan marah.

 

“Beberapa waktu lalu, aku sempat sedikit marah. Jadi aku memanfaatkan energi tersebut untuk menulis lagu ketiga (Stop Breathing). Tolong jangan terlalu mempedulikan liriknya. Alih-alih fokus kepada lirik, kali ini aku lebih ingin menunjukkan keseluruhan vibe dan penampilan. Itu hal yang lebih aku fokuskan,” ujar Leo dikutip Zigi.id pada Rabu, 29 Desember 2021.

3. Fans Ungkap Kekesalan di Twitter

Berdasarkan pantauan Zigi.id pada Rabu, 29 Desember 2021 pukul 09.40 WIB, potongan video Leo Trainee A menyanyikan lirik lagu misoginis viral di media sosial Twitter dan sudah ditonton lebih dari 339 ribu kali.

Selain mempermasalahkan lirik lagu buatan Leo, penggemar juga kecewa dengan sang trainee yang sebenarnya tahu betul tentang arti di balik lirik lagu tersebut. Pasalnya, Leo merupakan blasteran Australia-Korea Selatan yang fasih berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Di lain sisi, Leo juga disebut sudah cukup dewasa untuk mengerti tentang perilaku misoginis karena sudah berusia 19 tahun.  

Lantas para penggemar kompak mengirimkan email ke agensi Leo Trainee A, BigHit Music dan HYBE terkait video penampilan rap tersebut agar segera ditindaklanjuti. Juga menuntut permohonan maaf dari Leo.

Hingga artikel ini ditulis, baik HYBE dan BigHit Music memang belum pernah mengkonfirmasi bahwa Trainee A merupakan kelompok trainee di bawah naungan mereka. Hanya saja, penggemar telah meyakini spekulasi ini. 

Sementara itu, Trainee A termasuk Leo disebut-sebut akan debut tahun 2022 mendatang. Sebelum dikecam karena membuat lirik lagu misoginis, Leo trainee BigHit Music pernah muncul di video klip lagu Permission To Dance - BTS.

Baca Juga: Profil, Fakta, dan Biodata JJ Trainee A BigHit Music