5 Fakta J-Hope BTS Jadi Penyanyi Korea Pertama Tampil di Lollapalooza

Lollapalooza Official Website
J-Hope BTS tampil di Festival Lollapalooza
Penulis: Yasmin Karnita
8/6/2022, 09.52 WIB

ZIGI – Kabar membanggakan datang dari member BTS, J-Hope yang dikonfirmasi akan tampil solo di salah satu festival musik terbesar Amerika Serikat, Lollapalooza, pada Minggu, 31 Juli 2022 mendatang.

Selain dirinya, boyband TXT juga siap menggebrak panggung Lollapalooza yang bakal diselenggarakan dari tanggal 28-31 Juli 2022 di Grant Park, Chicago, Illinois. Yuk kita simak fakta-fakta selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Rumor Pacaran J-Hope BTS dan Nayeon TWICE Usai Makan di Restoran Sama

1. J-Hope BTS Perdana Tampil Sebagai Solois di Festival Musik

Untuk kesempatan kali ini, J-Hope tidak akan tampil bersama RM, Jin, Suga, Jimin, V dan Jungkook melainkan sebagai solois. 

Seperti diketahui, J-Hope memang telah melakukan debut solo 2018 silam dengan merilis mini album Hope World berisikan 7 lagu di dalamnya. Lalu tahun 2019, pemilik nama asli Jung Hoseok ini berkolaborasi dengan Becky G untuk lagu Chicken Noodle Soup.

2. J-Hope BTS Jadi Penyanyi Korea Pertama yang Tampil di Lollapalooza 2022, Bersama TXT

Lollapalooza merupakan salah satu festival musik terbesar di Amerika Serikat yang sudah digelar sejak tahun 1991. Keunikan dari acara ini adalah menghadirkan musisi atau penyanyi dari genre rock alternatif, heavy metal, punk rock, hip hop, dan musik dansa elektronik.

J-Hope menjadi penyanyi asal Korea Selatan pertama yang akan tampil dalam sejarah Lollapalooza. Disusul oleh TXT, yang juga merupakan boyband asuhan agensi yang sama dengan BTS, BigHit Music. Penampilan TXT menandakan sebagai debut mereka di festival musik Amerika Serikat.

Dalam sebuah kesempatan, Perry Farrell selaku pendiri Lollapalooza memberikan pujian kepada J-Hope BTS dan TXT yang memiliki jiwa seni tinggi sehingga diharapkan dapat menjangkau lebih banyak penggemar global lewat festival ini. 

Para seniman ini telah diberi hadiah besar dalam komunikasi. Penonton global mereka berbicara bahasa yang berbeda tetapi memiliki hasrat yang kuat untuk musik mereka. Lollapalooza adalah tempat di mana semua genre musik hidup dalam harmoni. Mereka adalah superstar dari fenomena global KPop, dan kami sangat senang memiliki mereka di festival tahun ini,” ujarnya. 

3. J-Hope BTS dan TXT Gantikan Doja Cat di Festival Lollapalooza 2022

Awalnya, J-Hope BTS dan TXT tidak masuk dalam line up Lollapalooza 2022. Namun akhirnya nama mereka ditambahkan karena Doja Cat memutuskan untuk membatalkan beberapa jadwal pertunjukkan festival musik panas termasuk Lollapalooza.

 

Diketahui bahwa Doja Cat mengalami komplikasi kesehatan tenggorokan sehinga harus segera menjalani operasi amandel dan membutuhkan waktu untuk pulih.

4. Jadwal Manggung J-Hope BTS dan TXT di Lollapalooza 2022

Festival Lollapalooza 2022 akan menghadirkan 8 panggung berbeda. Antara lain Bud Light Seltzer, Tito’s Handmade Vodka, Grove, BMI, Kidzapalooza presented by Lifeway, Solana X Perry’s, Coinbase, dan T-Mobile. 

TXT akan tampil pada Sabtu, 30 Juli 2022 di panggung Solana x Perry’s selama kurang lebih 1,5 jam dari pukul 19.45 - 20.30 waktu Amerika Serikat. Deretan penyanyi yang juga tampil di panggung ini mencakup Surf Mesa, Kaskade, Duke Dumont, dan lain-lain.

Sedangkan J-Hope mengisi hari terakhir festival Lollapalooza 2022 pada Minggu, 31 Juli 2022 di panggung utama Bud Light Seltzer.

Idol kelahiran 1995 ini juga menjadi penampil terakhir pukul 21.00 - 22.00 waktu Amerika Serikat. J-Hope sepanggung dengan Erica Banks, DJO, Charli XCX, serta The Kid Laroi.

5. Tentang Festival Lollapalooza

Sementara itu, Lollapalooza menjadi salah satu festival musik Amerika Serikat yang menarik ratusan penonton setiap tahunnya. Awalnya, acara ini perdana digelar sebagai tur perpisahan Perry Farrel dari grup Jane's Addiction tahun 1991.

Kemudian, Lollapalooza sempat hiatus dari 1998 hingga 2022 sebelum akhirnya diselenggarakan kembali di 2003. Sejak 2010, Lollapalooza digelar permanen di Chicago, Illinois setelah sebelumnya berpindah-pindah kota di Amerika Utara. 

Selain itu, Lollapalooza identik dengan penampilan musik alternatif dan permainan visual. Sehingga, jumlah penonton festival ini kian bertambah setiap tahunnya.

Dengan diundangnya J-Hope BTS dan TXT dalam Lollapalooza 2022, tentu menjadi kebangganan tersendiri khususnya sebagai representasi musisi Korea Selatan yang bisa berlenggang di salah satu festival musik terbesar Amerika Serikat ini. 

Baca Juga: 3 Potret BTS Bertemu Presiden Joe Biden di White House, Saling Memuji