ZIGI – Seiring dengan kemajuan zaman, trading dengan sistem binary option kian populer di Indonesia. Perdagangan digital ini kabarnya bisa membuat pengguna kaya raya berkat keuntungan berkali-kali lipat yang ia dapatkan.

Tetapi di sisi lain, banyak pula para trader yang harus merugi sehingga sebagian pihak menganggap trading binary option mirip dengan judi. Nah, kali ini Zigi.id bakal mengajak kamu mengupas lebih dalam tentang sistem trading binary option yang tengah digandrungi generasi sekarang. Bagaimana sistemnya? Yuk, simak uraiannya berikut ini.

Baca Juga: Ichal Muhammad Bongkar Sisi Lain Afiliasi Trading Binary Option

Sistem Kerja Trading Binary Option

Sebelum membahas lebih jauh apa itu trading binary option, perlu kita pahami bersama makna katanya satu per satu. Trading berasal dari bahasa Inggris trade yang memiliki arti bertukar, atau melakukan pertukaran baik barang atau jasa dari satu pihak ke pihak lainnya.

Adapun biner menurut KBBI berati sesuatu yang ditandai oleh dua benda atau dua bagian. Sederhananya, trading binary option adalah pertukaran suatu aset investasi secara digital yang nilainya bisa naik atau juga bisa turun.

Melansir dari Investopedia, Selasa, 25 Januari 2022, binary option memungkinkan pedagang mendapat untung dari fluktuasi harga di beberapa pasar global. Akan tetapi, bagi kamu yang ingin terjun ke dunia trading tersebut, penting untuk memahami risiko dan manfaat dari instrumen keuangan yang kontroversial dan sering disalahpahami.

Binary option memiliki sedikit kemiripan dengan opsi tradisional, menampilkan pembayaran, biaya, dan risiko yang berbeda, serta struktur likuiditas dan proses investasi yang unik. Instrumen yang paling umum diperdagangkan adalah opsi high-low atau fixed-return yang menyediakan akses ke saham, indeks, komoditas, hingga valuta asing.

Perlu dicatat, binary option memiliki tanggal kedaluwarsa, waktu, dan harga kesepakatan yang dinyatakan dengan jelas. Oleh sebab itu jika seorang trader bertaruh dengan benar, maka ia akan mendapat keuntungan sedangkan jika taruhannya salah, maka siap-siap kehilangan investasi awal.

Terdapat beberapa layanan binary trading seperti Binary.com, Olymp Trade, hingga Binomo. Namun beberapa situs ini tidak bisa diakses tanpa menggunakan VPN. 

 

Binary Option di Luar Amerika Serikat

Ternyata, binary option yang diperdagangkan di luar Amerika Serikat terstruktur secara berbeda dari yang tersedia di bursa AS. Otoritas Pengatur Industri Keuangan (FINRA) menyarankan kepada investor agar selalu waspada terhadap perusahaan non-AS yang menawarkan platform perdagangan binary option.

Platofrm yang wajib diwaspadai adalah aplikasi perdagangan dengan nama yang sering menyiratkan jalan mudah menuju kekayaan. Masih menurut penjelasan Investopedia, binary option di luar AS tetap mempunyai kelebihan dan kekurangan.

Kelebihannya meliputi risiko dan imbalan yang diketahui, tidak ada komisi, harga kesepakatan yang tak terhitung banyaknya, dan tanggal kedaluwarsa. Kekurangan binary option seperti non-kepemilikan aset yang diperdagangkan, sedikit pengawasan peraturan, dan pembayaran kemenangan yang biasanya ada pengurangan.

Risiko dan Hadiah Binary Option

Seperti yang telah disinggung di awal, risiko dan hadiah dalam trading binary option wajib diketahui. Dalam sistem trading online ini, pengguna hanya akan menghadapi dua kemungkinan yaitu menang jumlah tetap atau kalah dalam jumlah tetap, dan umumnya tidak ada komisi atau biaya.

Keuntungan bagi trader binary option seperti tidak ada masalah likuiditas karena trader tidak memiliki aset dasar. Trader juga dapat mengakses beberapa kelas aset kapan saja ketika pasar dibuka di suatu tempat di dunia.

Sementara sisi negatifnya, hadiah selalu lebih kecil daripada risiko saat memainkan binary option. Akibatnya, trader harus benar dalam persentase waktu yang tinggi untuk menutupi kerugian yang tak terhindarkan.

 

Dengan demikian binary option bisa didefinisikan sebagai salah satu bentuk trading online di mana para trader harus memprediksi harga sebuah aset, apakah akan naik atau turun pada jangka waktu tertentu. Selain binary option, dalam sistem tersebut juga dikenal istilah afiliator, apakah apakah itu? Yuk, lanjut scroll lagi.

Sistem Afiliator dalam Trading Binary Option

Program afiliasi dalam dunia trading adalah cara untuk menghasilkan keuntungan dengan menarik pengguna atau klien baru untuk ikutan trading. Dari sinilah, aplikasi yang membuka jasa afiliasi akan bagi hasil dengan afiliator yang berhasil mendapatkan pengguna baru.

Menurut aktor Ichal Muhammad, yang sudah berkecimpung di dunia trading, afiliator secara sederhana mirip dengan MLM. Ketika afiliator bisa menggaet pengguna baru, maka ia akan mendapat komisi dari aplikasi trading.

Sementara itu YouTuber Bobon Santoso lebih dalam membongkar sistem afiliator trading yang kini menjadi populer di Indonesia. Menurut Bobon, ada segelintir orang yang bergabung menjadi afiliator suatu aplikasi untuk kemudian dibranding sukses dan kaya raya karena trading.

Menurut Bobon, mereka yang dibranding sukses berkat trading bisa menarik lebih banyak orang untuk bergabung sebagai trader. Menariknya, klien baru tersebut diharapkan loss (kehilangan uang investasi) yang menjadi keuntungan aplikasi. Dari kerugian orang itulah, akan dibagi hasil dengan perhitungan 70 persen untuk afiliator dan 30 persen masuk ke aplikasi.

Doni Salmanan dan Indra Kenz disebut-sebut sebagai afiliator binary option. Namun, Doni Salmanan mengatakan bahwa cara bagi hasil dari trading yakni afiliator hanya akan mendapatkan 5 persen dari omzet trading per hari.

Begitulah, sedikit penjelasan tentang binary option dan afiliator yang kini sedang tren di Indonesia karena disebut-sebut bisa bikin orang kaya mendadak. Sampai di sini, tertarik untuk menjadi trader?

Baca Juga: 6 Rekomendasi Aplikasi Forex untuk Pemula, Mudah dan Aman