Sri Mulyani, Wanita Berpengaruh ke-9 di Dunia Keuangan

Image title
Oleh Warastuti
11 Juni 2016, 14:15
Sri Mulyani
Arief Kamaludin | Katadata

Sri Mulyani didapuk sebagai wanita berpengaruh ke-9 di sektor keuangan, perbankan, dan modal ventura di dunia. Nama Direktur Pelaksana Bank Dunia ini bersanding dengan Janet Yellen, Gubernur Federal Reserve (bank sentral Amerika Serikat) dan Christine Lagarde, Managing Director Dana Moneter International (IMF).

Dalam peringkat terbaru “100 Wanita Paling Berpengaruh di Dunia” yang dipuncaki oleh Kanselir Jerman Angela Markel, yang dirilis majalah Forbes, Senin lalu (6/6), Sri Mulyani menempati peringkat ke-37, lebih rendah enam tingkat dari tahun sebelumnya.

Dari daftar “100 Wanita Paling Berpengaruh di Dunia”, Forbes juga mengelompokkan “17 Wanita Paling Berpengaruh di Sektor Keuangan di Dunia”. Nama Yellen dan Lagarde berturut-turut mengisi posisi 1 dan 2.

Sedangkan Sri Mulyani di posisi ke-9, di bawah tiga nama wanita Asia lainnya. Yaitu Arundhati Bhattacharya (gubernur bank sentral India) di posisi 5, Ho Ching (CEO Temasek) di peringkat ke-6 dan Lucy Peng atau Peng Lei (CEO Ant Financial Services Group China) di posisi ke-8.

(Baca: Panama Papers dan Ketidakadilan Sistem Pajak)

Forbes menilai, Sri Mulyani dalam menduduki jabatan superior di bank Dunia, mampu mengangkat pentingnya kesetaraan gender dalam bekerja.

Dalam paparan terbarunya, seperti dikutip Forbes, bekas Menteri Keuangan Indonesia ini menyoroti jurang partisipasi pekerja perempuan di berbagai belahan dunia. Kondisi itu menyebabkan adanya peluang kehilangan pendapatan yang setara dengan seperempat Produk Domestik Bruto (PDB) Timur Tengah dan 14 persen PDB Amerika Latin.

Halaman:
Editor: Yura Syahrul
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...