Perpanjangan Landasan Bandara Kertajati Ditarget Rampung Akhir 2018

Ameidyo Daud Nasution
9 Maret 2018, 16:00
Bandara Kertajati
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Sejumlah alat berat digunakan dalam pembangunan Bandara Internasional Kertajati di Majalengka, Jawa Barat, Jumat (24/2).

Kementerian Perhubungan mengatakan perpanjangan landasan pacu (runway) Bandara Internasional Jawa Barat atau Bandara Kertajati menjadi 3.000 meter akan rampung pada akhir tahun ini. Saat ini bandara tersebut hanya memiliki runway sepanjang 2.500 meter.

"Perkembanganmya, nanti akhir tahun perpanjangan runway selesai," kata Direktur Jenderal Perhubungan Udara Agus Santoso usai rapat di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (9/3).

Agus mengatakan dengan panjang runway yang ada saat ini, Bandara Kertajati sebenarnya sudah bisa mendaratkan pesawat seperti Airbus A-330. Dengan perpanjangan ini, bandara tersebut dapat mengakomodasi pesawat yang memiliki badan lebih besar lagi.

(Baca: Bagi Porsi Saham Rampung, Bandara Kertajati Bakal Operasi Mei 2018)

Selain penerbangan umum, rencananya bandara ini akan dapat digunakan untuk melayani penerbangan haji pada bulan Agustus mendatang. Kemenhub juga telah melakukan persiapan seperti melaporkan kepada sistem aviasi seluruh dunia bahwa akan ada bandara baru beroperasi di Indonesia.

Hal lain yang juga tela dipersiapkan adalah garbarata, tower, apron, hingga taxiway yang telah dipersiapkan sehingga bandara Kertajati dapat jadi embarkasi haji. Nantinya jamaah haji dari Jawa Barat dapat menggunakan penerbangan dari Kertjati maupun Soekarno Hatta.

"Persiapan untuk sisi udara telah 100 persen," katanya. (Baca juga: Porsi Saham 20-25%, APII Akan Jadi Operator Bandara Kertajati 17 Tahun)

Sebelumnya Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan pembangunan bandara akan dikebut setelah tercapai kesepakatan pembagian porsi saham antara  PT Angkasa Pura II (Persero), pemerintah provinsi Jawa Barat dan pihak lainnya.  Kerja sama operasi (KSO) diantaranya menyepakati porsi saham kepada Angkasa Pura II  sebesar 20 persen. Nilai tersebut didapatkan dari total investasi pembiayaan Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat senilai Rp 2,6 triliun.

"Penyertaan modal dari AP II tadi disepakati 20 persen," kata Heryawan beneapa waktu lalu.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...