Indonesia Ekspor Perdana 6 Ton Nugget Ayam ke Jepang

Michael Reily
22 Maret 2018, 19:28
Indonesia Ekspor Perdana 6 Ton Nugget Ayam ke Jepang
Antara
Permintaan daging ayam dan makanan olahan berbahan dasar ayam terus meningkat.

Produk ayam olahan Indonesia mulai menembus pasar Jepang. PT Belfoods Indonesia, anak usaha PT Sierad Produce Tbk  (SIPD) mengekspor sebanyak 6 ton nugget ayam ke pasar yang terkenal dengan penerapan standar kualitasnya yang ketat.

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan ekspor perdana daging ayam olahan ke Jepang  membuktikan  industri ayam olahan Indonesia  sudah cukup maju sehingga  dapat menembus  pasar internasional. 

Advertisement

“Dengan masuknya  nugget ayam Indonesia  ke Jepang,  diharapkan nantinya bisa lebih mudahkan produk makanan olahan kita masuk ke negara lain,” kata Enggar di Pabrik Belfoods di kawasan Jonggol, Jawa Barat, Kamis (22/3).

Enggar pun menyebut, potensi pasar produk makanan olahan berbasis unggas di Jepang saat ini nilainya mencapai US$ 2 miliar per tahun. Namun, sebagian besar  pangsa pasarnya didominasi produk asal Tiongkok dan Thailand.

Karenanya, ia berharap Belfoods terus menjaga konsistensi mutu dan efisiensi sehingga dapat bersaing di pasar Jepang. 

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement