Harga Pangan Turun, Survei BI: Februari Terjadi Deflasi 0,07%

Rizky Alika
22 Februari 2019, 16:22
Pasar Inflasi
Arief Kamaludin | KATADATA
Pedagang sayur mayur di Kawasan Pasar Rumput, Jakarta, Rabu, (21/01).

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memperkirakan deflasi akan terjadi pada Februari ini, berdasarkan hasil survei institusinya di 46 kantor perwakilan. Dalam hitungannya, deflasi akan mencapai 0,07% secara bulanan (month to month).

"Berdasarkan survei pemantauan harga, kami perkirakan Februari ini akan terjadi deflasi sebesar 0,07% secara bulanan. Inflasi tahunan perkiraan kami sampai minggu ketiga 2,58%," kata dia ditemui di Kompleks BI, Jakarta, Jumat (22/2).

Advertisement

Menurutnya, capaian deflasi tersebut lebih rendah dibandingkan inflasi pada Januari sebesar 0,32%. Hal ini ditopang oleh terkendalinya semua harga. Pada harga pangan, deflasi terjadi pada cabai merah sebesar 0,07%, daging ayam ras dan bawang merah masing-masing 0,06%, telur ayam ras 0, 05%, dan cabai rawit 0,02%.

Sementara, harga bensin juga terjadi deflasi 0,07%, khususnya untuk bahan bakar non subsidi. "Sebab harga minyak dunia turun," ujarnya.

(Baca: Jaga Inflasi Rendah, Menko Darmin Ingin Harga Pangan Dikendalikan)

Ke depan, ia memperkirakan inflasi inti akan tetap rendah lantaran kenaikan permintaan di dalam negeri masih bisa dipenuhi. Selain itu, agregat suplai dan penawaran agregat masih akan lebih tinggi dari permintaan agregat sehingga output gap masih negatif. Oleh karena itu, Perry tidak melihat peluang tekanan inflasi inti dari sisi permintaan.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement