Pemindahan Penerbangan Domestik ke Kertajati Secara Bertahap

Image title
18 Juni 2019, 19:32
pemindahan ke bandara kertajati
ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Bandara Kertajati.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pemindahan penerbangan domestik jenis jet rute Pulau Jawa dari Bandara Husein Sastranegara, Bandung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati akan dilakukan secara bertahap.

Sehingga pada 1 Juli mendatang seluruh penerbangan telah dipindahkan ke BIJB. Hal ini diungkapkan oleh Budi setelah rapat tindak lanjut pengalihan penerbangan komersial pesawat jenis jet tersebut. "Jadi totalnya ada 56 pergerakan pesawat yang pindah ke Kertajati yaitu semua pesawat jet dalam negeri," kata Budi dalam keterangan pers yang diterima Katadata.co.id, Selasa (18/6).

(Baca: Penerbangan Luar Jawa di Bandara Husein Dialihkan ke Bandara Kertajati)

Nantinya Bandara Husein Sastranegara hanya melayani rute domestik dari pulau Jawa dengan pesawat jenis propeller (baling-baling) dan rute Internasional. Dengan semua penerbangan luar negeri kurang lebih 32 take off, dan 32 landing, sehingga totalnya 64 pergerakan.

Budi juga menjelaskan Bandara Husein memiliki landasan yang pendek, agak cekung, dan banyak penduduknya, jadi ideal untuk propeller saja. Ada pun dengan pesawat itu, kecepatan lebih rendah sehingga dapat mengantisipasi baik. "Sekarang itu Bandung banyak permintaan, tetapi tidak bisa penuhi slotnya, dengan begini akan menambah slot di Bandung," ujarnya.

Halaman:
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...