Demo Berlanjut Saat Pelantikan Anggota DPR, Berikut Cara Pantau CCTV

Pingit Aria
1 Oktober 2019, 14:42
Polisi melontarkan gas air mata saat kericuhan dalam unjuk rasa di depan kompleks Parlemen di Jakarta, Selasa (24/9/2019). Ribuan mahasiswa yang berasal dari kampus di sejumlah daerah itu turun ke jalan berdemonstrasi menolak UU KPK dan pengesahan RUU KUH
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Polisi melontarkan gas air mata saat kericuhan dalam unjuk rasa di depan kompleks Parlemen di Jakarta, Selasa (24/9/2019). Ribuan mahasiswa yang berasal dari kampus di sejumlah daerah itu turun ke jalan berdemonstrasi menolak UU KPK dan pengesahan RUU KUHP.

Selain melalui CCTV milik Bali Tower yang berada di sekitar Gedung DPR/MPR, Anda juga bisa memanfaatkan Jakarta Smart City untuk memantau lalu lintas secara umum.

Unjuk rasa mahasiswa akan kembali digelar, bersamaan dengan pelantikan Anggota DPR, MPR dan DPD, Selasa (1/10). Sejak pagi, beberapa kendaraan taktis yang terdiri dari meriam air dan barracuda,  serta beberapa pengangkut personel sudah tiba di lokasi.

(Baca: Gabungan DPR dan DPD, 711 Anggota MPR Periode 2019-2024 Resmi Dilantik)

Hingga siang hari ini halaman Gedung DPR/MPR masih ramai oleh mobil para tamu undangan yang menghadiri acara. Sedangkan, massa dihalau polisi di beberapa ruas jalan di kawasan Senayan.

Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta (UNJ) misalnya, masih dihadang polisi di dekan Gedung TVRI, yang berada di Jalan Gerbang Pemuda, Senayan. Semula, mereka berniat melakukan long march ke Gedung DPR/MPR.

"Katanya masih ada tamu VIP, jadi kita disuruh menunggu. Kalau kita paksakan nanti bentrok lagi, kita menghindari itu," kata Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNJ, Muhamad Abdul Basit.

Anda pun dapat secara langsung memantau situasi real time di sekitar lokasi. Setidaknya ada empat kamera CCTV milik Bali Tower yang berada di depan Gedung DPR/MPR dapat Anda gunakan sebagai referensi untuk merencanakan perjalanan.

(Baca: Video: Wajah Baru Calon Pimpinan Parlemen)

Keempat kamera CCTV itu dapat diakses melalui tautan berikut:

KAMERA 1 : http://cctv.balitower.co.id/Bendungan-Hilir-003-700014_1/embed.html

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...