Bakti Kominfo Rampungkan 500 BTS hingga Akhir Tahun 2019

Cindy Mutia Annur
16 Oktober 2019, 07:26
BTS
ANTARA FOTO/Reno Esnir
Ilustrasi. Bakti Kominfo bakal membangun 4.000 Base Transceiver Station (BTS) hingga 2020. Sebanyak 500 BTS akan dibangun pada sisi tahun ini dan 3.500 BTS pada 2020.

Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) bakal membangun 4.000 Base Transceiver Station (BTS) yang separuhnya bakal dibangun di wilayah Papua dan Papua Barat hingga 2020. Dari jumlah tersebut, sebanyak 500 BTS akan dirampungkan di sisa tahun ini. 

Direktur Utama Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI)  Kementerian Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Anang Latif menjelaskan pemerintah sebelumnya menargetkan 5 ribu BTS hingga 2020. Adapun hingga saat ini sudah ada 1.000 lokasi BTS yang terkoneksi (live).

"Kami targetkan 500 BTS (selesai) tahun ini dan 3.500 BTS (selesai) tahun depan," ujar Anang di sela-sela konferensi pers dalam Forum Merdeka Barat ke-9, Selasa (15/10).

(Baca: Internet Lambat meski Ada Palapa Ring, Jokowi Janjikan 4 Ribu BTS Baru)

Ia melanjutkan, cakupan BTS itu berlokasi di wilayah terdepan, terluar dan tertinggal (3T) Indonesia, seperti di Natuna. Lokasi itu, menurutnya, memiliki potensi tetapi belum memiliki sinyal telekomunikasi. Anang mengatakan, 50% dari 4 ribu BTS itu bakal dibangun di wilayah Papua dan Papua Barat.

"Fokus (pembangunan BTS) ke wilayah perbatasan dan 3T, diprioritaskan awal. Jadi, bukan berarti daerah lain tidak dibangun. Seperti di NTT (Nusa Tenggara Timur) juga banyak lokasi yang masih blank spot," kata dia. 

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...