Survei BI: Kredit Baru Tumbuh Melambat pada Kuartal III 2019

Agustiyanti
16 Oktober 2019, 16:53
pertumbuhan kredit
Arief Kamaludin|KATADATA
Ilustrasi. BI mengindikasi perlambatan pertumbuhan terutama terjadi pada penyaluran kredit investasi dan konsumsi.

Survei Perbankan Bank Indonesia (BI) mengindikasikan penyaluran kredit baru pada kuartal III 2019 melambat dibanding kuartal sebelumnya. Perlambatan terutama terjadi pada penyaluran kredit investasi dan konsumsi.

Berdasarkan survei yang dirilis BI pada Rabu (16/10), perlambatan pertumbuhan kredit baru pada kuartal III 2019 tercermin dari penurunan Saldo Bersih Tertimbang (SBT) dari 78,3% pada kuartal II 2019 menjadi 68,3%. Penurunan SBT terutama terjadi pada kredit investasi dari 77,3% menjadi 63,2% dan kredit konsumsi dari 54,3% menjadi 45,9%.

Advertisement

"Perlambatan pertumbuhan kredit konsumsi terutama bersumber dari melambatnya pertumbuhan kredit pemilikan rumah/apartemen dan kredit multiguna," tulis BI.

Sementara pertumbuhan kuartalan kredit modal kerja terindikasi meningkat seiring kenaikan SBT dari 61% menjadi 65,8%.

(Baca: Makin Lesu, Kredit Perbankan Hanya Tumbuh 8,6% pada Agustus)

BI mencatat secara sektoral, sejumlah sektor mengalami perlambatan pertumbuhan permintaan kredit baru. Perlambatan antara lain terjadi pada sektor industri pengolahan, real estate, usaha persewaan dan jasa perusahaan, serta sektor konstruksi.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement