Pertama di Jepang, SoftBank Luncurkan Layanan 5G Bulan Ini

Cindy Mutia Annur
6 Maret 2020, 10:25
Pertama di Jepang, SoftBank Luncurkan Layanan 5G Bulan Ini
123RF.com/Tupungato
Ilustrasi, pejalan kaki melintas di salah satu gedung Softbank di Jepang.

Raksasa teknologi SoftBank Corp berencana meluncurkan layanan jaringan internet generasi kelima (5G) di Jepang pada 27 Maret nanti. Layanan 5G ini akan menjadi yang pertama di Negeri Sakura.

SoftBank menyaingi Rakuten Inc yang berencana menyediakan layanan 4G di Jepang April nanti. Belum lagi, SoftBank bakal menjual empat ponsel pintar (smartphone) berbasis 5G dari empat produsen yakni Sharp, ZTE Corp., Oppo Co., dan LG Electronics Inc.

SoftBank akan mengenakan biaya tambahan ¥ 1.000 atau sekitar Rp 134 ribu per bulan kepada pelanggannya. Paket data bulanan 50GB dibanderol ¥ 6.500 dengan diskon  ¥ 1.000 untuk tahun pertama.

(Baca: Anak Usaha Rugi Besar, Laba SoftBank Anjlok Hingga 99% )

Dikutip dari Japan Times, layanan jaringan 5G milik SoftBank itu bakal tersedia di Tokyo, Osaka, Chiba, Aichi, Hiroshima, Ishikawa dan Fukuoka mulai 31 Maret. Perusahaan juga berencana membangun lebih dari 10 ribu Base Transceiver Station (BTS) pada akhir Maret 2023.

Operator telepon seluler terbesar ketiga di Jepang bersaing juga dengan KDDI Corp. dan NTT Docomo Inc. Keduanya berencana meluncurkan layanan 5G pada musim semi ini. Sedangkan, Rakuten menargetkan bisa menyediakan 5G pada Juni nanti.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...