PLN Jamin Pasokan Listrik selama Masa Penanganan Pandemi Corona

Image title
16 Maret 2020, 07:13
PLN, listrik, virus corona
PLN
Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini menyebut perusahaan akan berusaha menjaga pasokan listrik kepada masyrakat di tengah wabah virus corona.

PLN terus tingkatkan kesiagaan dan kesigapan untuk menjaga pasokan listrik kepada masyarakat di tengah meningkatnya wabah virus corona atau Covid-19. PLN juga telah menetapkan langkah pencegahan penyebaran virus tersebut. 

Beberapa upaya PLN yaitu memastikan tersedianya pasokan energi primer, memastikan unit pembangkit beroperasi untuk memenuhi kebutuhan listrik, mengatur beban, transmisi, dan distribusi, serta melaksanakan pekerjaan pemeliharan sesuai jadwal yang telah direncanakan.

"Semua itu kami lakukan untuk memberikan layanan terbaik kepada seluruh pelanggan PLN, kami juga instruksikan kepada seluruh insan PLN agar tetap bertugas menjaga pasokan energi listrik," kata Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini dalam siaran pers pada Minggu (15/3).

PLN juga menambah unit Control System sebagai cadangan (Mirroring). Hal itu untuk memastikan pasokan listrik kepada masyarakat tidak terganggu.

(Baca: Menteri ESDM Minta PLN Proaktif Tawarkan Listrik Ke Industri)

Sejak awal Maret 2020, PLN juga menerapkan langkah pencegahan penyebaran virus corona. Salah satunya yaitu menangguhkan perjalanan kedinasan dan non kedinasan ke luar negeri bagi seluruh pegawai PLN, terutama ke negara terinfeksi virus corona.

Bagi pegawai dan keluarganya yang telah melakukan perjalanan dinas ataupun non kedinasan ke negara-negara terinfeksi, diwajibkan segera melaporkan riwayat perjalanan tersebut melalui email korporat. Sedangkan pegawai PLN yang telah melakukan perjalanan ke negara-negara dengan orange dan red alert wajib mengikuti prosedur deteksi dini di Puskesmas dan Rumah Sakit setempat.

Kemudian, PLN juga memeriksa suhu tubuh bagi pegawai dan tamu di seluruh unit kerja dan menyediakan logistik masker, hand sanitizer, sarung tangan, thermal gun secara cukup. Tidak sampai disitu, PLN juga menyemprotkan disinfektan di seluruh kantor PLN.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...