Brand Awareness Adalah Salah Satu Metode Pemasaran, Ini Penjelasannya

Image title
4 April 2022, 12:28
ilustrasi, strategi brand awareness. Brand awareness adalah salah satu metode pemasaran, yang bertujuan agar konsumen mengenali, memahami, dan percaya akan produk yang dipasarkan oleh sebuah perusahaan.
unspalsh.com
ilustrasi, strategi brand awareness. Brand awareness adalah salah satu metode pemasaran, yang bertujuan agar konsumen mengenali, memahami, dan percaya akan produk yang dipasarkan oleh sebuah perusahaan.

Dikutip dari Worldstream, secara sederhana konsep dari brand awareness adalah sebagai berikut:

Konsumen memiliki pengetahuan tentang apa sebuah produk dikenal.

Pelanggan memilih merek secara khusus daripada merek lain, meskipun ada opsi yang lebih murah.

Brand awareness membantu membuka jalan untuk mencapai berbagai sasaran dan sasaran pemasaran merek. Khususnya dalam persaingan dengan perusahaan lain, membangun pemirsa, dan  menghasilkan lebih banyak prospek .

Fungsi Brand Awareness

Menurut Investopedia, brand awareness adalah langkah kunci dalam mempromosikan produk baru atau menghidupkan kembali merek lama. Idealnya, hal ini dapat mencakup kualitas yang membedakan produk dari pesaingnya.

Definisi sederhana dari brand awareness adalah seberapa jauh tingkat keakraban konsumen dengan produk atau layanan tertentu. Dari penjelasan ini, fungsi-fungsi dari brand awareness dapat diuraikan sebagai berikut:

Membangun Kepercayaan

Salah satu fungsi utama dari brand awareness adalah membangun kepercayaan pelanggan terhadap produk yang dikeluarkan. Saat konsumen percaya pada produk tersebut, kemungkinan dia untuk memilih dan membeli produk tersebut daripada merek lain akan meningkat.

Menumuhkan Persepsi

Menciptakan persepsi positif dari sebuah produk akan sangat menguntungkan bagi perusahaan. Ini menjadi salah satu fungsi dari brand awareness. Komunikasi yang dibangun secara intens dari produk tersebut akan menumbuhkan pandangan yang bagus bagi konsumen.

Membuat Jaringan dan Asosiasi

Saat konsumen mulai mengenali dan percaya akan sebuah produk, mereka cenderung bakal membeli serta menggunakannya. Jika sudah begini, produk itu bisa menjadi bahan perbincangan dalam forum-forum diskusi atau semacamnya.

Fungsi lain dari brand awareness adalah membangun jaringan dan asosiasi. Khusus untuk asosiasi, terdapat dua bentuk. Pertama pelanggan akan langsung memikirkan sebuah merek ketika melihat kategori produk. Kemudian kedua yaitu mereka akan mendeskripsikan merek untuk kategori produk.

Membangun Ekuitas Merek

Ekuitas merek merupakan suatu keadaan dimana konsumen menganggap sebuah merek adalah aset terpisah yang berharga. Jika tingkatan ini berhasil dibangun, maka produk tersebut sudah mendapatkan tempat khusus di mata pelanggan.

Dari semua uraian di atas kesimpulannya, brand awareness adalah langkah sangat penting dalam menentukan bagaimana pelanggan membuat pilihan mereka. Cara ini akan membantu pelanggan mengingat, memahami, dan merasa nyaman dengan produk dan layanan tertentu.

Untuk membangun brand awareness dapat dilakukan dengan proses promosi dan iklan memakai media sosial atau semacamnya. Brand awareness memainkan peran penting dalam tahap pertama pemasaran di mana pelanggan yang menjadi target audiens,  tahu tentang kehadiran sebuah produk yang kemudian membangun kredibilitas dan kepercayaan.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...