Harga Gula Cetak Rekor, Tembus Rp 35 Ribu di Papua

Agustiyanti
7 November 2023, 20:32
harga gula, gula
ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/rwa.
Ilustrasi. Rata-rata harga gula secara nasional mencapai Rp 16.120 per kg pada Selasa (7/11), naik lebih dari 10% sepanjang tahun ini.

Rata-rata harga gula secara nasional mencapai Rp 16.120 per kg pada Selasa (7/11), naik lebih dari 10% sepanjang tahun ini. Harga gula di Kabupaten Puncak, Papua bahkan mencapai Rp 35 ribu per kg. 

Berdasarkan data Panel Harga Badan Pangan Nasional, harga gula terus naik pada sepekan pertama bulan ini. Harga gula naik Rp 160 per kg dibandingkan akhir bulan lalu. 

Rata-rata harga gula di beberapa daerah bahkan menembus di atas Rp 20 ribu di sebagian besar kabupaten yang ada di Provinsi Papua dan Papua Barat. Selain di Kabupaten Puncak, harga gula yang tinggi juga terjadi di Kabupaten Jaya Wijaya mencapai Rp 28 ribu per kg, serta Manokwari Selatan dan Tambrauw mencapai Rp 25 ribu per kg. 

Sementara itu, harga gula terendah terjadi di kabupaten Banyumas sebesar Rp 13.500 per kg, serta Tapanuli Selatan, Dumai, dan Cirebon masing-masing Rp 14.000 per kg. 

Kenaikan harga gula di dalam negeri, antara lain dipengaruhi oleh harga gula internasional yang juga terus meningkat. Harga gula putih internasioal mencapai US$ 757,8 per ton, tertinggi sejak Mei 2023 berdasarkan data yang bisa diakses pada laman International Sugar Organization. 

Gabungan Produsen Makanan Minuman Indonesia atau Gapmmi sebelumnya memperkirakan harga produk makanan minuman olahan  akan naik hingga 7% pada awal 2024 akibat kenaikan harga gula mentah di pasar global.

"Perkiraan saya, harga jual untuk industri makanan dan minuman naik sekitar 3%-7%. Kalau naiknya terlalu tinggi biasanya akan berpengaruh pada penjualan," kata Ketua Umum Gapmmi Adhi S Lukman kepada Katadata.co.id, Kamis (12/10).

Adhi menyampaikan, produk makanan dan minuman olahan atau mamin sangat sensitif kepada harga. Ini karena perubahan harga akan langsung berpengaruh pada penjualan. Menurut Adhi, kenaikan harga tersebut perlu dilakukan lantaran harga gula mentah global diproyeksikan akan tetap tinggi hingga akhir 2023. 

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...