Mengapa Indofood hingga Wilmar Terancam Kehabisan Bahan Baku Terigu?

Andi M. Arief
18 April 2024, 07:59
terigu, tepung terigu, impor
ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Ilustrasi. Terigu menjadi bahan baku banyak produk olahan pangan. Namun, produksi terigu nasional kini terancam akibat sulitnya impor salah satu bahan bakunya.
Button AI Summarize

Asosiasi Produsen Tepung Terigu Indonesia atau Aptindo memperingatkan, para produsen tepung terigu,  Indofood hingga Wilmar tengah menghadapi ancaman kehabisan bahan baku tepung terigu. Produksi terigu di dalam negeri terancam terhenti pada akhir paruh pertama tahun ini. 

Berdasarkan data Aptindo, lima dari tujuh produsen tepung terigu nasional akan kehabisan Premiks Fortikan pada Mei 2024. Kelima produsen tersebut adalah PT  Sriboga Flour Mills, Cerestar Group, Wilmar Group, PT Eastern Pearl Flour Mills, dan PT Golden Gran Mills.

PT Indofood Sukses Makmur Tbk bahkan dijadwalkan kehabisan Premiks Fortikan pada bulan ini, sedangkan PT Bungasari Flour Mills akan kehabisan Premiks Fortikan pada Juni 2024.

Mengapa para produsen hampir kehabisan bahan baku terigu?

Ketua Umum Aptindo Franciscus Welirang menjelaskan, Permendag Nomor 36 tahun 2023 mempersulit pengusaha untuk mengimpor Premiks Fortikan yang merupakan salah satu bahan baku terigu. Premiks Fortikan adalah bahan yang memberikan zat gizi mikro pada tepung terigu.

 "Sesuai dengan Permendag Nomor 36 Tahun 2023 dan Permendag Nomor 3 Tahun 2024,  impor premixed fortifikan harus mendapatkan PI (Persetujuan Import) dan LS (Laporan Surveyor). Namun pada prakteknya, peraturan teknisnya saja saja belum ada," ujar Franciscus kepada Katadata.co.id, Kamis (18/4). 

Ia menjelaskan, Premiks Fortikan adalah bahan baku yang sangat penting dalam pembuatan tepung terigu. Ini karena bahan baku tersebut menentukan apakah tepung terigu yang diproduksi sesuai dengan Standar Nasional Indonesia atau SNI. 

Menurut dia, pemerintah telah mewajibkan terigu memiliki gizi nutrisi sejak tahun 2000. Kebijakan ini penting dalam upaya pemerintah untuk mencegah stunting. Namun, syarat tersebut hanya dapat dipenuhi dengan menambah Premiks Fortikan dalam pembuatan terigu. 

Halaman:
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...