Situs Pendaftaran CPNS Mulai Diaktifkan Hari Ini
Kominfo
Situs pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan diaktifkan pada pukul 13.00 siang ini. Tahun ini, Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka lowongan untuk 238.015 posisi di pemerintahan pusat dan daerah.
Masyarakat dapat mendaftar melalui sscn.bkn.go.id. “Persyaratan tambahan untuk masing-masing formasi ditentukan oleh Kementerian/Lembaga/Daerah,” kata Kepala Biro Hubungan Masyarakat (Humas) BKN Mohammad Ridwan, Rabu (19/9).
(Baca juga: 200 Ribu Orang Pensiun, Pemerintah Akan Buka Lowongan CPNS di 2018)
Hanya, ia menjelaskan bahwa ada sembilan syarat dasar bagi para peserta seleksi CPNS. Kesembilan syarat tersebut adalah:
- Usia antara 18 – 35 tahun pada saat melamar. Persyaratan ini dapat dikecualikan bagi jabatan tertentu yang ditetapkan oleh Presiden, yaitu paling tinggi 40 tahun.
- Tidak pernah dipidana penjara selama 2 tahun atau lebih.
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI), polisi, atau pegawai swasta.
- Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit TNI.
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai atau terlibat politik praktis.
- Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan.
- Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar.
- Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.
- Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK).