Pangsa Pasar Bank Syariah Meleset dari Target

Image title
Oleh
16 Desember 2013, 00:00
2523.jpg
Arief Kamaludin | KATADATA
KATADATA | Donang Wahyu

Meski demikian, Agus mengatakan bahwa ada beberapa tantangan pula yang akan dihadapi industri perbankan syariah di tahun depan. ?Terutama keterbatasan SDM secara kuantitas dan kualitas, keterbatasan layanan produk, dan optimalisasi perbankan syariah,? katanya.

Untuk itu, dalam upaya pencapai target di 2014, diciptakan beberapa peluang guna meningkatkan pertumbuhan perbankan syariah. Di antaranya, pengembangan sukup infrastruktur, rencana kementerian BUMN mendirikan bank BUMN syariah, rencana pengalihan sebagian dana haji ke bank syariah, dan sosialisasi gerakan ekonomi syariah (GRES).

Isa Rachmatawarta, Staf Ahli Menteri Keuangan, menuturkan sampai saat ini UU Perasuransian, Pasar Modal, dan Dana Pensiun belum selesai dibahas. ?Prioritas sudah ditempatkan, bahkan sudah mulai dibahas, namun DPR mulai sibuk untuk agenda tahun depan, itu yang membuat kita gundah? tutur dia.

Sedangkan untuk penguatan struktur perbankan yang selama ini dirasa kurang, perlu segera direalisasikan forum koordinasi berkala antarotoritas khusus pengembangan ekonomi dan keuangan syariah. ?Saya pernah katakan, bahwa pengembangan keuangan syariah harus jadi agenda nasional, namun belum terealisasikan juga kan,? ujar Mulya E Siregar, Asisten Gubernur BI.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Arsip
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...