Anak Usaha Waskita Karya Kucurkan Rp 462,6 Miliar Perkuat Lini Tol

Patricia Yashinta Desy Abigail
10 Februari 2023, 06:59
Waskita karya
ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.
Foto udara Tol Becakayu (Bekasi Cawang Kampung Melayu) seksi 2A di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (14/12/2022).

Anak usaha PT Waskita Karya Tbk (WSKT) yaitu PT Waskita Sriwijaya Tol telah melakukan aksi transaksi afiliasi yaitu peningkatan modal Rp 462,61 miliar atau 462.619 saham. Dana seluruhnya dikucurkan pada PT Waskita Toll Road atau WTR.

Melansir dari keterangan resmi perseroan, aksi transaksi tersebut bertujuan untuk mengembangkan kinerja dari Waskita Sriwijaya Tol. Disebutkan bahwa transaksi tersebut masih dalam proses di notaris. Transaksi Waskita Toll Road dengan Waskita Sriwijaya Tol yaitu untuk memenuhi kebutuhan pendanaan pada Waskita Sriwijaya Tol atau WTS.

"Dengan adanya peningkatan modal dari WTR kepada WST diharapkan dapat memaksimalkan kinerja usahanya dan diharapkan akan memberikan nilai tambah bagi perseroan sebagai pemegang saham WTR," kata pihak perseroan dalam keterangan resmi, Kamis (9/2).

Adapun, PT Waskita Karya (Persero) Tbk mencatatkan laba bersih sebesar Rp 578,17 miliar pada kuartal III 2022, atau naik 766,60% dari periode yang sama tahun lalu, yakni Rp 66,71 miliar. Capaian laba bersih emiten berkode saham WSKT ini didongkrak oleh pertumbuhan pendapatan sebesar 44,61% pada kuartal ketiga tahun ini menjadi Rp 10,30 triliun dibandingkan periode yang sama tahun 2021 sebesar Rp 7,12 triliun.

Direktur Utama Waskita, Destiawan Soewardjono menyebutkan, pencapaian laba bersih didukung oleh kinerja pendapatan konstruksi, pabrikasi, properti, dan mitra strategis tiga ruas tol pada kuartal III. Dengan pertumbuhan pendapatan yang signifikan, perusahaan mampu membukukan laba bruto sebesar Rp 988,15 miliar, atau tumbuh 28,77% dari tahun lalu, yaitu Rp 767,40 miliar.

Menurut Destiawan, pertumbuhan tersebut didukung dengan adanya perbaikan dari beberapa segmen konstruksi. Selain itu perusahaan menerapkan pengendalian efisiensi biaya pengelolaan proyek, serta beban administrasi atau lean construction pada seluruh proyek.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...