Top News: Putri Ariani jadi Sensasi YouTube, Perindo Dukung Ganjar

Aryo Widhy Wicaksono
10 Juni 2023, 06:20
Putri Ariani saat tampil dalam acara America's Got Talent
YouTube America's Got Talent
Putri Ariani saat tampil dalam acara America's Got Talent

Penyanyi Putri Ariani tengah menjadi sorotan publik tanah air setelah keberhasilannya lolos audisi America’s Got Talent, melalui golden buzzer, menjadi sensasi global.

Keberhasilan ini menjadi prestasi tersendiri, sebab juri Simon Cowell yang memberinya tiket emas sehingga membuatnya dapat langsung melaju ke babak semifinal yang akan disiarkan secara langsung di TV.

Pada acara tersebut, Cowell menjadi juri yang sulit terkesan dengan bakat baru. Akan tetapi, usai Putri menyanyikan lagu ciptaannya, "Loneliness", Cowell luluh dan memintanya menyanyikan lagu kedua. Akhirnya Putri melantunkan lagu "Sorry Seems To Be the Hardest Word" karya Elton John.

Cuplikan adegan tersebut menjadi bagian dari video berjudul ‘Golden Buzzer: Putri Ariani receives the Golden Buzzer from Simon Cowell | Auditions | AGT 2023’. Channel America’s Got Talent mengunggah video Putri tampil pada 7 Juni lalu, dan hingga kini memiliki lebih dari 13 juta kali tayangan.

Sensasi video Putri Ariani di America’s Got Talent menjadi salah satu artikel terpopuler atau Top News Katadata.co.id pada Jumat (9/6).

Berikut Top News Katadata.co.id:

1. Video Putri Ariani America’s Got Talent Trending di YouTube 24 Negara

Video Putri Ariani tampil dalam acara America’s Got Talent pada platform Youtube, menjadi yang terpopuler atau trending setidaknya di 24 negara. Di Indonesia, konten ini menempati urutan pertama.

Selain menjadi tren, video tersebut juga mendapatkan banjir komentar dengan lebih dari 90 ribu pengguna di YouTube per Pukul 11.21 WIB, Jumat (9/6).

“As a Filipina, Im proud to see my fellow south east asian in the stage of AGT. Good luck and God bless you Putri Ariani. Love from the Philippines,” kata salah satu pengguna yang berkomentar.

Cek urutan terpopuler video Putri Ariani berdasarkan YouTube di berbagai negara.

2. Mundur dari CEO GoTo, Andre Soelistyo Beri Pesan ke Driver Gojek

GoTo Gojek Tokopedia menunjuk Patrick Walujo sebagai CEO baru menggantikan Andre Soelistyo. Andre pun memberikan pesan kepada mitra pengemudi taksi dan ojek online alias ojol, serta konsumen.

Perubahan pengurus diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa yang akan diselenggarakan pada 30 Juni. Perseroan mengusulkan 9 agenda RUPST dan 2 di RUPSLB, salah satunya terkait perubahan dewan direksi dan komisaris.

Perusahaan menominasikan Patrick Sugito Walujo sebagai direktur utama atau CEO menggantikan Andre Soelistyo. Pergantian itu akan efektif setelah mendapatkan restu pemegang saham.

Veteran Gojek, yakni Thomas Husted dinominasikan sebagai wakil direktur utama, yang nantinya mengemban tugas sebagai Chief Operating Officer.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...