Enam Rekomendasi Destinasi Wisata Libur Akhir Tahun
Menjelang liburan akhir tahun, para orang tua tentunya sudah bersiap-siap untuk merencanakan pilihan wisata untuk membuat si kecil senang. Tidak hanya dengan si kecil, namun berlibur dengan keluarga besar dan membuat memori menyenangkan bersama menjadi tujuan utamanya.
Menjamurnya pilihan tempat wisata liburan saat ini, tidak jarang membuat para orang tua bingung untuk menentukan pilihan yang menyenangkan bagi keluarga serta edukatif untuk sang anak. Berikut ini enam rekomendasi destinasi wisata liburan akhir tahun keluarga daerah Jakarta, Bogor dan sekitarnya:
- Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor yang terletak di pusat Kota Bogor merupakan kebun konservasi yang masih merupakan peninggalan sejarah Belanda. Tidak hanya menjadi tempat konservasi dan penelitian bagi beberapa tumbuhan namun juga menjadi salah satu tempat rekreasi yang edukatif untuk mengenalkan si kecil dengan berbagai jenis tumbuhan mulai dari yang bisa dilihat di pekarangan rumah hingga yang bermekaran empat tahun sekali seperti Rafflesia Arnoldi. Tak perlu khawatir kelelahan, pengunjung juga dapat berkeliling Kebun Raya dengan menyewa sepeda, skuter, golf car, hingga shuttle bus dengan tambahan biaya.
Selain itu, apabila dibutuhkan pemandu untuk mengenal lebih dalam mengenai tumbuh-tumbuhan serta beberapa monumen di Kebun Raya, maka tersedia juga paket Tour de Kebun Raya grup dengan maksimal 10 orang yang tersedia pada jam khusus seperti jam 09.00 - 10.00 WIB untuk historical site tour, jam 10.00-11.00 WIB untuk interesting collection site tour, dan 11.00-12.00 WIB untuk eco tree site. Tidak hanya itu saja, pengunjung juga dapat mengunjungi Museum Zoologi yang telah terintegrasi dengan Kebun Raya Bogor dengan tiket tambahan sebesar Rp 15.000/tiket untuk melihat berbagai macam koleksi fauna yang telah diawetkan.
- Taman Margasatwa Ragunan
Letaknya yang berada di Jakarta Selatan, membuat Taman Margasatwa Ragunan juga menjadi salah satu pilihan destinasi keluarga yang tak boleh luput dari pilihan keluarga. Terdapat 2.009 satwa dan 20.000 pohon dari beragam spesies menjadikan Ragunan menjadi salah satu sarana edukasi flora dan fauna pilihan keluarga. Taman Margasatwa Ragunan terdiri dari beberapa bagian seperti Pusat Primata Schmutzer, Taman Refleksi, Taman Satwa Anak.
Terdapat juga pentas satwa yang dapat disaksikan pada jam-jam tertentu mulai dari atraksi Kakatua yang bermain gelang warna-warni bahkan hingga beruang yang menaiki sepeda. Jangan lewatkan momen pemberian makan binatang mulai dari Komodo hingga Gorilla yang dimulai sejak jam 12.00 - 15.00 WIB. Jika sudah puas melihat-lihat koleksi fauna yang ada di Taman Margasatwa Ragunan, pengunjung masih dapat menikmati sarana rekreasi lainnya dengan hewan seperti menunggangi gajah, unta, hingga kuda. Disediakan juga penyediaan sepeda dan kereta keliling apabila telah lelah berjalan kaki yang semuanya dapat dinikmati dengan membayar tiket terusan. Jangan lupa, pastikan telah memiliki JakCard, untuk dapat membeli tiket dan memasuki area Taman Margasatwa Ragunan.
- Trans Studio Cibubur
Terletak di Trans Studio Mall Cibubur, dan dapat diakses menggunakan LRT. Trans Studio Cibubur merupakan indoor theme park yang tepat sebagai pilihan destinasi liburan akhir tahun keluarga. Cocok untuk segala kalangan usia, baik dari anak-anak hingga dewasa bahkan teman disabilitas sekali pun. Sesuai dengan slogannya, Bringing Imagination to Life, saat pengunjung masuk akan segera disuguhkan dengan suasana stasiun kereta yang siap membawa Anda dan keluarga untuk menjelajah ruang dan waktu demi mendapat pengalaman yang tak terlupakan.
Terdiri dari 5 zona, Trans Studio Cibubur memiliki puluhan wahana seru untuk dinikmati bersama keluarga. Untuk wahana favorit yang aman untuk si kecil, orang tua dapat menikmati Magic Ball, Drift Car, Rock In Tug, Snow Playground, bahkan hingga wahana edukatif seperti Science Center dimana di dalamnya pengunjung bisa bermain sekaligus belajar tentang robot, dunia serangga, dunia air, hingga Tsunami. Sedangkan untuk para anggota keluarga yang ingin memacu adrenalin mereka, wahana yang harus dicoba adalah Boomerang Coaster, Alien Taxi, Jurassic Island, Bat Glider dan Gravitron.
“Di Trans Studio Cibubur, kami memastikan keselamatan dan kenyamanan para pengunjung adalah hal yang utama. Oleh karena itu, kami memberikan panduan bermain di setiap wahana, seperti ketentuan tinggi badan yang berlaku serta hal yang perlu diperhatikan untuk menaiki wahana pada kondisi tertentu, contohnya ibu hamil. Masalah kebersihan juga jadi fokus utama kami, sehingga kami selalu mengecek dan membersihkan wahana secara berkala. Di liburan akhir tahun, tentunya kami berharap Trans Studio Cibubur bisa menjadi destinasi liburan akhir tahun untuk keluarga yang aman, nyaman dan menyenangkan, dengan adanya persembahan spesial di akhir tahun nanti,” ujar Triya Filia Santi, Head of Marketing Communications dari Trans Entertainment.
Pada jam-jam tertentu Trans Studio Cibubur memiliki live show spektakuler yang dapat dinikmati secara reguler. Khusus, libur natal dan akhir tahun ini, mereka juga menambahkan satu live show edisi spesial yang dapat dinikmati oleh para pengunjung mulai Desember nanti. Tidak perlu khawatir, semua show ini bisa dinikmati pengunjung tanpa biaya tambahan. Pengunjung juga dapat mengabadikan momen keluarga di Photo Counter dan berbagai spot foto estetik di setiap sudut Trans Studio Cibubur.
Selama libur akhir tahun baru, Trans Studio Cibubur tetap akan beroperasi normal mulai dari jam 10.00 - 17.00 WIB. Nikmati keseruan dan bermain sepuasnya seharian di Trans Studio Cibubur dengan tiket Presale promo spesial Natal dan Tahun Baru yang dijual secara terbatas dengan harga mulai dari Rp 150.000 hingga 26 November 2023, khusus untuk periode kedatangan 15-31 Desember 2023.
Pengunjung tetap dapat membeli tiket dengan harga normal sebesar Rp 250.000/tiket untuk weekdays dan Rp 325.000/tiket untuk weekend. Kunjungi situs www.transentertainment.com untuk pembelian tiket secara daring dan temukan promo-promo menarik lainnya.
- Taman Mini Indonesia Indah
Telah memiliki wajah baru setelah tahap revitalisasi, Taman Mini Indonesia Indah dapat menjadi salah satu pilihan liburan untuk mengenalkan si kecil pada ragam budaya Indonesia. Nikmati ikon-ikon budaya yang hadir dalam bentuk miniatur anjungan daerah yang menampilkan rumah-rumah adat tradisional dari 33 provinsi di Indonesia. Tidak hanya itu saja, namun ada beberapa wahana flora dan fauna seperti Taman Burung, Museum Komodo Reptil, Dunia Air Tawar dan Dunia Serangga hingga beragam museum untuk sarana edukasi anak yang dapat dinikmati dengan harga tiket bervariasi mulai dari Rp 5.000 - Rp 60.000 per tempat.
Tidak hanya anjungan daerah yang mendapat renovasi, namun ada beberapa area lainnya yang telah dalam kondisi baru dan tampak lebih apik seperti Danau Archipelago yang menampilkan miniatur pulau Indonesia dan semakin lengkap dengan tambahan pulau-pulau yang belum ada pada Taman Mini Indonesia Indah sebelumnya. Lalu terdapat Pendopo Agung Sasono Utomo yang mengubah alas lantai dari karpet menjadi keramik hingga penambahan rumput pada area Tugu Api.
- Trans Snow World Bintaro
Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, pengalaman bermain salju kini terasa lebih dekat karena telah hadir di Trans Snow World Bintaro yang terletak di dalam Trans Park Mall Bintaro. Pengunjung bisa menikmati liburan bak di negara Sakura - Jepang, dengan budget yang terjangkau. Banyak sekali wahana yang ditawarkan untuk mendapatkan pengalaman bermain salju yang tak terlupakan seperti wahana snow tube, yaitu bermain dengan papan luncur berbentuk donat, atau menikmati pemandangan gunung salju dari ketinggian dengan menggunakan chair lift. Pengunjung juga bisa menikmati keseruan bermain ski, dengan meluncur dari ketinggian tanpa perlu khawatir, karena ada instruktur yang mengawasi.
Setiap pengunjung akan dipinjami sepatu khusus bermain salju dan juga kaos kaki, sehingga bisa bermain dengan nyaman. Trans Snow World Bintaro juga kerap menawarkan paket tiket yang jauh lebih murah untuk dua sampai tiga orang, yang selengkapnya dapat dibeli dengan mengunjungi situs www.transentertainment.com.
- Taman Buah Mekarsari
Terakhir, ada Taman Buah Mekarsari atau yang dikenal sebagai World’s Largest Tropical Fruit Garden ini terletak di daerah Cileungsi, Bogor. Tidak hanya menjadi penelitian budidaya namun Taman Buah Mekarsari juga dapat menjadi sarana studi karena lewat Wisata Taman Buah pengunjung dapat menemui banyak sekali buah-buahan tropikal unggul yang tersebar di seluruh dunia yang ditanam secara khusus. Tidak hanya buah, namun melainkan juga sayuran, bunga hingga tanaman hias. Tercatat jika Taman Buah Mekarsari memiliki 1.470 varietas tanaman buah dan 100.000 pohon. Ada beberapa pilihan wahana lainnya seperti Water Kingdom yaitu kolam renang dengan tema family aquatic adventure hingga ATV, bermain perahu, Trampolin yang tiketnya dapat dibeli secara terpisah.
Setelah lelah memetik buah untuk di bawa pulang, pengunjung juga dapat menginap di Rumah Pohon di tengah hutan Taman Buah Mekarsari dengan harga per malam yang beragam, di luar tiket masuk dan kunjungan.