Repons Jokowi Usai Megawati Sebut Penguasa Bertindak Seperti Orde Baru

Ameidyo Daud Nasution
29 November 2023, 15:12
jokowi, megawati, orde baru
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/Spt.
Presiden Joko Widodo memberikan arahan saat penyerahan secara digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (29/11/2023).

Presiden Joko Widodo menolak menanggapi pernyataan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Mega sebelumnya menyebut penguasa saat ini bertindak seperti masa Orde Baru.

"Saya tidak ingin memberi tanggapan," kata Jokowi di Pulogadung, Jakarta, Rabu (29/11) dikutip dari Antara.

Sebelumnya Megawati Soekarnoputri menyindir pihak yang ingin memunculkan lagi Orde Baru. Ia meminta pihak-pihak tersebut agar insaf.

"Baru berkuasa, mau bertindak seperti Orde Baru," kata Megawati di JIExpo, Jakarta, Senin (27/11).

Rakornas relawan Ganjar-Mahfud se-Jawa di Jakarta
Rakornas relawan Ganjar-Mahfud se-Jawa di Jakarta (ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/nz.)

Megawati mengaku heran karena menurutnya gejala serupa Orde Baru ini muncul dalam waktu yang tak lama. Makanya, ia meminta pihak-pihak yang memunculkan situasi seperti ini untuk memohon ampun.

"Berhenti deh bapak-bapak yang saya sindir, insaf," katanya.

Megawati mengatakan dirinya berpengalaman melawan Orde Baru. Makanya ia berharap kondisi seperti zaman pemerintahan Presiden Soeharto itu tak terulang lagi.

"Eh sekarang mulai lagi, selagi saya masih hidup," katanya.


Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...