Relawan 03 Ajak Masyarakat Tulis Harapan untuk Ganjar-Mahfud

Uji Sukma Medianti
Oleh Uji Sukma Medianti - Tim Publikasi Katadata
23 Januari 2024, 19:13
Relawan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 03, mengajak warga berpartisipasi menuliskan berbagai harapan mereka di Poster Ganjar-Mahfud yang bertuliskan “Kami Titipkan Indonesia ke Pundakmu”, Minggu (21/1).
Istimewa
Relawan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 03, mengajak warga berpartisipasi menuliskan berbagai harapan mereka di Poster Ganjar-Mahfud yang bertuliskan “Kami Titipkan Indonesia ke Pundakmu”, Minggu (21/1).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Relawan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 03, mengajak warga berpartisipasi menuliskan berbagai harapan mereka di Poster Ganjar-Mahfud yang bertuliskan “Kami Titipkan Indonesia ke Pundakmu”.

Ajakan ini dilakukan saat acara car free day (CFD) di Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Minggu (21/1) lalu. 

Gerakan yang dinisiasi oleh Pasti Relawan Ganjar (PALAGAN) 2024 dan KOPASSOS 03 ini bertujuan untuk mengetahui apa yang masyarakat inginkan bila Ganjar-Mahfud terpilih menjadi Presiden 2024 mendatang.

“Pasti Relawan Ganjar dengan Kopassos malam kemarin kita diskusi sebelum mengadakan acara di CFD ini. Tujuannya biar tahu harapan masyarakat untuk jagoan kita seperti apa,” ujar Relawan PALAGAN 2024, Parikesit, dalam keterangan tertulis, Selasa (23/1).

Istimewa
Istimewa (Istimewa)

 

Target 70 persen kemenangan Ganjar-Mahfud di Jateng

Disinggung target kemenangan Ganjar dan Mahfud MD di Jawa Tengah, Parikesit menyebut angka 70 persen. Pihaknya juga mengimbau masyarakat agar tak salah memilih dalam Pemilu 2024.

“Kita jangan sampai salah memilih pemimpin tahun 2024, karena negara sebesar Indonesia kan kalau salah memimpin jadinya berat. Saat ini Ganjar-Mahfud yang terbaik,” tegasnya.

Pihaknya pun menuturkan harapan yang ia tuliskan dalam kertas itu. Diketahui, puluhan kertas berisi harapan tersebut nantinya akan disampaikan secara langsung kepada Ganjar-Mahfud.

“Harapan saya, Ganjar-Mahfud terus bersosialisasi, terus berebut (suara) di Jawa, baik itu Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat serta daerah lain agar bisa jadi Presiden RI,” terang dia.

Salah satu pengunjung CFD yang menuliskan harapannya ialah Joni asal Semarang Utara. Berprofesi sebagai pengendara ojek online, Joni mengungkap alasannya memilih Ganjar dan Mahfud MD lantaran latar belakang kedua tokoh itu yang tak bermasalah.

“Kita tidak bisa berharap apa-apa siapa pun presidennya, tetapi pilihan saya nomor tiga. Alasannya background saja, kan Ganjar-Mahfud punya pengalaman dan tidak punya beban masalah,” ujar Joni.

Ia berharap, paslon mana pun yang terpilih menjadi presiden mampu membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.

“Menurut saya yang paling tepat adalah Ganjar-Mahfud. Mereka tidak punya latar belakang yang cacat, pokoknya pilih nomor 3 saja. Siapa pun yang terpilih nanti saya harap bisa membawa Indonesia lebih baik saja. Saya berharap 03 yang menang,” ungkap Joni.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...