Tujuh Bocoran Tampilan Windows 11 Microsoft yang Dirilis Hari Ini

Fahmi Ahmad Burhan
24 Juni 2021, 12:48
Tujuh Bocoran Tampilan Windows 11 Microsoft yang Dirilis Hari Ini
Microsoft
Ilustrasi Windows

Microsoft dikabarkan akan meluncurkan sistem operasi atau operating system (OS) Windows 11 hari ini (24/6). Namun versi beta OS buatan perusahaan asal Amerika Serikat (AS) sudah digunakan oleh ribuan orang.

Kabar peluncuran Windows 11 berlangsung pada hari ini muncul setelah CEO Microsoft Satya Nadella mengungkapkan akan ada OS generasi baru. "Pekan ini menjadi waktu yang monumental bagi Microsoft untuk mengungkapkan Window 11 yang seluruhnya baru," demikian dikutip dari Express.co.uk, Rabu (23/6).

Meski begitu, beberapa orang mengaku sudah mengunduh Windows 11 versi beta. Laporan tim Torrent Freak menunjukkan, ada ribuan pengguna yang telah mencoba.

Berdasarkan pengalaman ribuan pengguna itu, The Verge merangkum tujuh bocoran tampilan Windows 11. “Ada menu start baru, sudut membulat, dan banyak lagi," kata senior editor The Verge Tom Warren melalui akun Twitter @tomwarren, pekan lalu (15/6).

Pertama, ikon taskbar berada di tengah, yang mirip dengan OS buatan Apple yakni macOS. Namun untuk Windows 11, tampilan taskbar bisa dikembalikan ke kiri seperti biasa.

Kedua, tidak ada fitur live tile pada menu start. Di Windows 8 hingga 10, tools ini memungkinkan pengguna mendapatkan informasi seperti olahraga dan lainnya dari tile secara real-time.

Ketiga, logo Windows berubah meniadi empat persegi berukuran sama. Sebelumnya berbentuk trapesium.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...