Ahli IT Ungkap Sebab Akun YouTube BNPB Diretas dan Tampilkan Kripto

Fahmi Ahmad Burhan
9 Desember 2021, 15:54
bnpb, youtube, akun bnpb, diretas, hacker
Katadata
Tampilan akun YouTube BNPB yang diretas pada Pukul 14.20 WIB, Kamis (9/12/2021)

Akun media sosial YouTube resmi milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) diduga diambil alih peretas (hacker) pada Siang hari ini (9/12). Ahli teknologi informasi (IT) menilai, ini karena akun tidak diproteksi dengan baik.

Spesialis Keamanan Teknologi Vaksincom Alfons Tanujaya menyebutkan tiga potensi cara peretas membobol akun YouTube BNPB. Pertama, tidak diproteksi dengan otentikasi dua faktor atau two factor authentication (TFA).

Kedua, menggunakan kata sandi atau password yang sama untuk banyak akun, seperti media sosial dan email.

Terakhir, peretas bisa menguasai akun YouTube BNPB setelah akun platform lain milik institusi bocor. Akun yang bocor itu memakai email yang sama dengan YouTube BNPB.

Alhasil, kebocoran itu menjadi peluang bagi peretas mencoba untuk membobol akun lain. "Maka, akun YouTube itu berhasil dikuasai," kata Alfons kepada Katadata.co.id, Kamis (9/12).

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...