1,3 Miliar Data SIM Card HP RI Dikabarkan Bocor & Berasal dari Kominfo

Lenny Septiani
1 September 2022, 11:54
kominfo, data bocor, sim card hp bocor
ANTARA FOTO/Risky Andrianto
Penjual melayani pembelian telepon seluler (ponsel) di salah satu pusat perbelanjaan elektronik di Bekasi, Jawa Barat, Senin (9/12/2019).

Salah seorang pengguna mengunggah tangkapan layar (screenshot) yang menunjukkan bahwa 1,3 miliar data pendaftaran SIM card atau kartu ponsel di Indonesia bocor. Disebutkan juga bahwa data bocor berasal dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Data pendaftaran itu meliputi Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor telepon, nama penyedia layanan atau provider, dan tanggal pendaftaran.

“Penjual menyatakan bahwa data ini didapatkan dari Kominfo," kata salah seorang pengguna di Twitter @Rifqi, Kamis (1/9).

Data yang diduga bocor itu mencapai 87 Gibabita (GB). Tidak jelas berapa harga dari informasi yang diduga bocor ini.

Namun, penjual dengan nama akun @Bjorka itu menuliskan angka $ 50.000. Ia juga hanya menerima pembayaran menggunakan kripto bitcoin dan ethereum.

Sekretaris Jenderal Kementerian Kominfo Mira Tayyiba mengatakan, data yang diduga bocor itu bukan dari kementeriannya. "Formatnya beda," kata dia di Bali, Kamis (1/9.)

Sedangkan Spesialis Keamanan Teknologi Vaksincom Alfons Tanujaya telah mengecek data-data tersebut secara random. Hasilnya, "data dan nomor valid," kata dia kepada media, Kamis (1/9).

Dua pekan lalu, data Indihome milik Telkom dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) dikabarkan bocor. Setidaknya ada 13 serangan siber yang menimpa kementerian dan lembaga (K/L) ataupun BUMN. Rinciannya sebagai berikut:

  1. Indihome, Telkom pada Minggu (21/8)
  2. PLN pada Jumat (19/8)
  3. Badan Intelijen Negara pada Minggu (21/8)
  4. Kepolisian pada Minggu (21/8) dan November 2021
  5. Bank Indonesia pada Januari
  6. Kemenkes pada Januari 2022 dan Agustus 2021
  7. BSSN pada Oktober 2021
  8. Sertifikat vaksinasi Jokowi pada September 2021
  9. BPJS Kesehatan pada Mei 2021
  10. BRI Life pada Juli 2021
  11. DPR diretas pada Oktober 2020
  12. Kemendikbud pada Mei 2020
  13. KPU pada Mei 2020

(Ada tambahan tanggapan dari Kominfo pada Pukul 13.40 WIB)

Reporter: Lenny Septiani, Cindy Mutia Annur

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...