TikTok Raup Rp193 Miliar/Minggu dari Produk Kecantikan dan Bahan Pokok
Transaksi produk FMCG di TikTok Shop diperkirakan Rp 193 miliar selama sepekan Harbolnas 12.12, menurut data Compas.co.id. Bagaimana dengan Shopee, Lazada hingga Blibli?
Compas.co.id memantau data penjualan e-commerce secara real-time melalui metode crawling.
“Hasilnya, periode 12.12 merupakan peningkatan penjualan tertinggi sepanjang masa Harbolnas 2023 dengan 86%," kata CEO Compas.co.id Hanindia Narendrata dalam keterangan pers, Rabu (27/12).
Kenaikan transaksi tertinggi sebelumnya November dengan 64%.
Penjualan FMCG atau Fast Moving Consumer Goods di e-commerce Rp 279 miliar dari sembilan juta transaksi. Nilainya naik 86% dari rata-rata harian Rp 149 miliar.
Berikut rincian kenaikan nilai penjualan FMCG e-commerce selama periode 12.12:
- Tokopedia naik 214% dari Rp 47 miliar menjadi Rp69 miliar
- Blibli naik 316% dari Rp 6,2 miliar menjadi Rp 8,2 miliar
- Lazada naik 154% dari Rp 18,4 miliar menjadi Rp 30,5 miliar
- Shopee naik 50% dari Rp 57 miliar menjadi 171 miliar
Compas.co.id merekam dampak TikTok Shop selama 12 - 19 Desember. Transaksi FMCG di TikTok Shop Rp 193 miliar dari dua juta transaksi.
Lebih dari 48 ribu brand aktif melakukan promosi di TikTok Shop selama periode diskon 12.12.
“Menariknya, kontribusi TikTok Shop cukup besar. Kami akan terus memantau performa TikTok Shop, menantikan bagaimana dampaknya setelah aplikasi sosial media dan penjualan dipisah,” terang Drata.
Melalui metode crawling yang merekam setiap penjualan produk FMCG di seluruh e-commerce. Rinciannya sebagai berikut:
- Perawatan dan kecantikan Rp 137 miliar dari 4,2 juta transaksi
- Makanan dan minuman Rp60,5 miliar dari 2,4 juta transaksi
- Kesehatan Rp 38 miliar dari satu juta transaksi
- Ibu dan bayi dengan Rp 29 miliar dari 575 ribu transaksi
Jumlah transaksi brand kategori perawatan dan kecantikan yaitu:
- La Mei La mencatatkan 96.540 transaksi atau naik 32%
- Wardah mencatat 71.562 transaksi atau naik 32%
- Hanasui dengan 68.484 transaksi atau naik 29%
Jumlah transaksi brand kategori makanan dan minuman di antaranya:
- ABC 59.279 transaksi atau meningkat 516%
- Indomie 30.856 transaksi atau meningkat 110%
- Aoka 27.023 transaksi atau meningkat 652%
Jumlah transaksi brand kategori kesehatan yakni:
- Pepsodent 19.646 transaksi atau meningkat 89%
- Ciptadent 14.760 transaksi atau meningkat 81%
- Onemed 13.239 transaksi atau meningkat 83%
Jumlah transaksi brand kategori ibu dan bayi sebagai berikut:
- My Baby 22.176 transaksi atau meningkat 17%
- SGM 16.344 transaksi atau meningkat 208%
- Zwitsal 12.653 transaksi atau meningkat 49%