Startup DANA Kembalikan Saldo Pengguna yang Hilang, Dengan Syarat

Lenny Septiani
23 Juni 2023, 06:00
dana, startup, saldo hilang
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
DANA di acara Indonesia Fintech Summit & Expo 2019 di Jakarta Convention Center,  Jakarta (23/9/2019). 

Startup teknologi finansial atau fintech DANA berjanji akan mengembalikan saldo pengguna yang hilang jika terbukti karena sistem.

VP of Information Security DANA Andri Purnomo menjelaskan, pengguna bisa melaporkan rincian kronologi kehilangan dana kepada tim customer services atau CS. Kasus ini kemudian akan diinvestigasi.

“Sepanjang bisa dibuktikan (kehilangan saldo karena sistem), kami akan mengembalikan,” kata Andri dalam acara Exclusive Media Luncheon: Temu Media bersama DANA Indonesia di Jakarta, Kamis (22/6).

Pengembalian dana itu menjadi jaminan dari perusahaan jika memang terbukti ada kesalahan sistem dan yang bersangkutan tidak melakukan transaksi apapun yang menyebabkan saldo terpotong.

“Kami mempunyai sistem kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) yang bisa divalidasi, ‘ini orang bohong atau tidak’,” kata dia. “Jadi harus bisa membedakan ini benar atau tidak.”

Ia menegaskan sejauh ini belum pernah terjadi konsumen kehilangan saldo karena kesalahan sistem di aplikasi DANA. Ia mengimbau pengguna mengecek riwayat transaksi di aplikasi, jika saldo terpotong.

Sebab, saldo terpotong bisa terjadi karena tindak kejahatan seperti phising. Bisa juga digunakan oleh anggota keluarga tanpa izin.

Untuk kasus seperti itu, startup DANA tidak bisa mengembalikan saldo. “Kalau kejadian dana terpakai itu biasanya melalui pihak ketiga,” katanya. 

Andri mengatakan bahwa DANA memiliki banyak integrasi dengan mitra dan ekosistem yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pembayaran menggunakan DANA.

Jika terjadi kesalahan di aplikasi pihak ketiga, ia menjelaskan bahwa DANA tidak memiliki kemampuan untuk mengontrol atau memantau keamanan tersebut. Sebab, berada di luar teritorial perusahaan.

Reporter: Lenny Septiani

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...