Salip Gopay, Grab Akan Akuisisi DANA dari Emtek

Ameidyo Daud Nasution
11 September 2019, 15:56
Grab, Go-Pay, Akuisisi.
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Grab akan mengakuisisi DANA dari Emtek dan gabungkan dengan OVO. Langkah ini diambil untuk melawan Gopay.

Grab dalam pembicaraan untuk membeli DANA dari PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (Emtek) dan menggabungkannya dengan platform pembayaran OVO. Dilansir dari Reuters, langkah ini untuk melawan dominasi Gojek dengan sistem pembayarannya Gopay.

Sumber Reuters mengatakan Grab memiliki saham di OVO dan bergabungnya OVO-DANA akan mengintensifkan kompetisi pembayaran digital di Indonesia. “Ini merupakan bagian dari pertarungan Grab dan Gojek,” kata sumber Reuters tersebut, Rabu (11/9).

(Baca: Babak Baru Pertarungan Gojek dan Grab di Tiga Layanan)

Sumber tersebut mengatakan SoftBank selaku pemilik saham terbesar Grab mendukung rencana tersebut. Bahkan hal ini telah disampaikan kepada seorang pejabat Indonesia ketika CEO SoftBank Masayoshi Son berkunjung ke Jakarta Juli lalu. Son saat itu juga menyampaikan niatnya menyuntik US$ 2 miliar ke Grab.

“Son mendukung (rencana merger),” kata sumber tersebut. Meski demikian, tidak diketahui apakah suntikan dana ini untuk mengambil DANA atau tidak.

(Baca: Bos Softbank Group Janji Investasi Besar-besaran di Indonesia)

Baik Grab dan OVO enggan berkomentar rencana merger tersebut. Sedangkan pihak DANA tidak mengomentari rumor pasar. Emtek, ANT Financial, dan SoftBank juga tidak merespons isu ini.

Namun sumber tersebut juga mengatakan kesepakatan juga harus dinegosiasikan dengan Bank Indonesia terkait kepemilikan asing. Apalagi Emtek diperkirakan menguasai saham DANA dengan besaran di atas 50%.

Belum diketahui berapa nilai merger apabila terealisasi. Namun seperti dilansir Finance Asia, valuasi OVO saat ini diperkirakan menapai US$ 2,9 miliar. Sedangkan nilai valuasi DANA belum diketahui.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...