Luhut Minta Pengguna TikTok Tak Bikin Konten Politik Aneh-aneh

Lenny Septiani
15 Juni 2023, 14:14
TikTok
Humas Kemenko Marves
Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri langsung Kick Off Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia hari ini di Banten, Jumat (10/2).

Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan minta masyarakat pengguna platform video TikTok untuk tidak membuat konten politik yang bertentangan dengan aturan.

Ia mengatakan boleh membuat konten politik, "Tapi jangan politik yang aneh-aneh,” katanya kepada media setelah menghadiri acara TikTok Southeast Asia Impact Forum di Jakarta, Kamis (15/6).

Lebih lanjut, ia menyarankan masyarakat untuk bermain TikTok yang memberi dampak positif. Misalnya, dengan konten pembelajaran seperti metode gasing matematika yang membantu dalam belajar matematika dengan cara cepat.

Dengan konten pembelajaran seperti itu, menurutnya dapat membuat anak-anak menjadi pintar. Sebab, nilai matematika masyarakat Indonesia masih tergolong rendah.

“Sekarang sudah coba beberapa puluh kabupaten kami kembangkan, akan kami coba di TikTok,” kata dia.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Editor: Lavinda
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...