4 Faktor Pendorong Perdagangan Internasional dan Dampak Positifnya

Anggi Mardiana
6 September 2023, 14:00
Faktor Pendorong Perdagangan Internasional
Unsplash
Ilustrasi, perdagangan internasional.

Ada banyak faktor pendorong perdagangan internasional, mulai dari faktor geografis berbeda, sumber daya alam hingga perbedaan penguasaan teknologi. Banyaknya perusahaan Indonesia yang berhasil menembus pasar internasional bisa menginspirasi bagi pelaku usaha domestik lainnya.

Perdagangan internasional merupakan sarana pertukaran barang dan jasa dalam skala internasional yang biasanya muncul karena ada kesamaan kepentingan. Kerja sama antar negara dalam hal perdagangan tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Faktor Pendorong Perdagangan Internasional

Manfaat Perdagangan Internasional Ilustrasi, perdagangan internasional (Unsplash)

Mengutip dari situs Jdih.kemendag.go.id, perdagangan internasional merupakan transaksi jual beli antar negara dalam bentuk ekspor dan impor di suatu pasar untuk mencapai keuntungan bersama. Ada beberapa faktor pendorong perdagangan internasional yang perlu Anda ketahui, berikut di antaranya:

1. Menghemat Biaya Produksi

Beberapa produk yang diproduksi membutuhkan ilmu pengetahuan dan teknologi tinggi dan tidak semua negara memiliki kemampuan sama. Negara yang belum memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi harus mengeluarkan biaya tinggi agar bisa memproduksi produk. Namun banyak negara lebih memilih membeli produk dari negara lain agar lebih menghemat.

2. Memenuhi Kebutuhan Nasional

Terkadang dalam suatu negara tidak bisa memenuhi kebutuhan barang dan jasa yang jadi kebutuhan para penduduknya. Karena itu, suatu negara lebih memilih barang atau jasa dari negara lain agar kebutuhan nasional bisa terpenuhi.

3. Perbedaan Sumber Daya Alam

Perbedaan sumber daya alam yang dimiliki oleh suatu negara memiliki perbedaan sehingga perlu membeli produk atau jasa yang dijual negara lain. Dengan begitu, kebutuhan di dalam negeri bisa segera terpenuhi.

4. Perbedaan Penguasaan Teknologi

Faktor pendorong perdagangan internasional berikutnya yaitu adanya perbedaan dalam peguasaan teknologi. Karena itu, banyak negara yang melakukan perdagangan internasional agar bisa memenuhi kebutuhan penduduk di negaranya.

Contohnya perdagangan internasional yang terjadi antara Jepang dan Indonesia. Indonesia membeli mobil dari Jepang karena negara tersebut memiliki kemampuan mumpuni dalam memproduksi mobil.

Tujuan Perdagangan Internasional

Mengutip dari Brainacademy.id, berikut beberapa tujuan perdagangan internasional:

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...