Pasien Sembuh Covid-19 Capai 4.140 Orang, Lebih Tinggi dari Kasus Baru

Image title
5 Oktober 2020, 16:33
Covid-19, gerakan 3M
ANTARA FOTO/Zabur Karuru/hp.
Ilustrasi, sejumlah pasien meluapkan ekspresinya saat wisuda COVID-19 di halaman Rumah Sakit Lapangan, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (28/7/2020). Pemerintah mencatat pasien sembuh Covid-19 pada hari ini bertambah 4.140 orang.

Satuan Tugas atau Satgas Penanganan Covid-19 mencatat jumlah pasien sembuh pada hari ini mencapai 4.140 orang. Jumlah tersebut melebihi penambahan kasus positif virus corona yang mencapai 3.622 kasus.

Adapun total pasien sembuh per Senin (5/10) pukul 12.00 WIB mencapai 232.593 orang. Jumlah pasien sembuh terbanyak berasal dari DKI Jakarta sebesar 984 orang. Disusul oleh Jawa Barat sebanyak 790 orang, Jawa Timur 285 orang, Riau 283 orang, dan Jawa Tengah 200 orang.

Untuk total kasus Covid-19 hingga hari ini mencapai 307.120 kasus. Penambahan kasus terbanyak hari berasal dari DKI Jakarta sebesar 1.022 kasus. Kemudian, Jawa Barat sebanyak 503 kasus dan Jawa Tengah 365 kasus.

Sedangkan untuk kasus meninggal akibat Covid-19 pada hari ini tercatat hanya ada di 18 provinsi. Penambahan pasien meninggal terbesar hari ini berasal dari Jawa Timur sebanyak 22 orang.

Selanjutnya, DKI Jakarta sebanyak 16 orang, Jawa Barat sebesar 15 orang, Kalimantan Timur mencapai sembilan orang, Riau sebesar delapan orang, serta Aceh dan Jawa Tengah masing-masing lima orang.

Bali mencatat jumlah pasien meninggal akibat virus corona mencapai empat orang, Banten, Kepulauan Riau, Sumatera Utara, Sumatera Barat masing-masing tiga orang. Sedangkan Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Nusa Tenggara Timur masing-masing satu orang meninggal.

Adapun jumlah spesimen yang selesai diperiksa per hari ini mencapai 27.024 spesimen. Sedangan jumlah orang yang diperiksa mencapai 22.771 orang di 498 kabupaten/kota. Adapun persentase positif rate per hari ini mencapai 14,5%.

Pemerintah terus mengampanyekan #Gerakan3M untuk mengurangi resiko penularan. Kampanye tersebut terdiri dari ajakan untuk menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...