IHSG Ditutup Positif Hari Ini, AMMN Masuk Jajaran Top Losers

Nur Hana Putri Nabila
27 Juni 2024, 16:56
ihsg, bei, ammn
Fauza Syahputra|Katadata
Pekerja berada di dekat layar digital yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (7/6/2024).
Button AI Summarize

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 62,30 poin atau 0,90% ke level 6.967 pada penutupan perdagangan pada Kamis (27/6). Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI), nnilai transaksi saham hari ini mencapai Rp 15,1 triliun, volume 24,33 miliar saham dan frekuensi sebanyak 677.575 kali.

Sebanyak 306 saham menguat, 239 saham terkoreksi, dan 239 saham tidak bergerak. Adapun kapitalisasi pasar IHSG hari ini mencapai Rp 11.963 triliun. 

Tak hanya itu, dari sebelas sektor saham yang ada di BEI, sembilan sektor terpantau menguat. Saham-saham sektor keuangan mencatat kenaikan terbesar, yakni sebanyak 1,14%.

Saham emiten sektor tersebut yang berada di zona hijau misalnya, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) yang melesat 2,06% ke level Rp 4.460 per lembar saham.

Di sisi lain, bursa saham Asia didominasi melemah. Indeks Hang Seng merosot 2,06%, Nikkei melemah 0,82%, dan Shanghai Composite tergelincir 0,90%. Sedangkan Strait Times menguat 0,35%.

Saham top gainers:

  • PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik 3,62% ke Rp 4.580
  • PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik 2,56% ke Rp 6000
  • PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik 2,06% ke Rp 4.460
  • PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) naik 2,63% ke Rp 9.750
  • PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) naik 1,20% ke Rp 1.260

Saham top losers:

  • PT Harum Energy Tbk (HRUM) turun 1,31% menjadi Rp 1.130
  • PT Bumi Resources Tbk (BUMI) turun 1,28% menjadi Rp 77
  • PT PP Tbk (PTPP) turun 1,38% menjadi Rp 286
  • PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) turun 1,75% menjadi Rp 11.250
  • PT Dayamitra Telekominikasi Tbk (MTEL) turun 3,03% ke Rp 640

Reporter: Nur Hana Putri Nabila

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...