BRI Fasilitasi Layanan Perbankan di IKN

Shabrina Paramacitra
Oleh Shabrina Paramacitra - Tim Publikasi Katadata
28 Februari 2024, 13:53
BRI mendukung perpindahan ibu kota dengan menyediakan layanan perbankan di IKN.
BRI
Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan BRI Agus Noorsanto (kiri) dan Sekretaris OIKN Achmad Jaka Santos Adiwijaya menandatangani nota kesepahaman antara BRI dan OIKN di Jakarta, Selasa (27/2/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menyediakan layanan jasa perbankan di Ibu Kota Nusantara (IKN), termasuk layanan untuk program pemerintah. Aparatur Sipil Negara akan dengan mudah memperoleh layanan perbankan, seperti pengelolaan payroll, tunjangan kinerja, pinjaman pegawai, kredit pemilikan rumah, kartu kredit, dan lain sebagainya.

Hal ini didukung layanan digital, di antaranya melalui BRImo, Digital Saving BRI, BRIspot, BRIguna Digital, Quick Response Code Indonesian Standard, dan BRI Credit Card Mobile. Sementara itu, layanan untuk kementerian/lembaga akan didukung akun virtual satuan kerja sebagai pengganti giro pemerintah, Kartu Kredit Pemerintah, dan QLola by BRI.

Dalam siaran pers yang dikutip pada Rabu (28/2), Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan BRI Agus Noorsanto mengatakan pihaknya bakal memberikan layanan terbaik dengan jaringan BRI yang tersebar di seluruh Indonesia. Hal ini menyusul penandatanganan nota kesepahaman antara BRI dengan Otorita IKN (OIKN).

“BRI siap hadir tidak hanya di wilayah IKN, tetapi juga di wilayah penyangga untuk mengembangkan ekosistem di sekitar IKN,” kata Agus.

BRI memiliki lebih dari 7.755 kantor yang sudah real-time online, dengan dukungan lebih dari 12.000 anjungan tunai mandiri, 9.000 layanan pengelolaan hubungan pelanggan, lebih dari 664.000 perangkat pengambilan data elektronik, serta 740.000 AgenBRILink yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Agus yakin, IKN akan mengubah orientasi pembangunan menjadi Indonesia-sentris, sehingga transformasi ekonomi nasional akan berjalan lebih cepat.

Sekretaris OIKN Achmad Jaka Santos Adiwijaya menyambut baik sinergi ini. Dengan pembangunan IKN yang masih akan terus berlangsung hingga 21 tahun mendatang, kebutuhan layanan perbankan untuk industri dan pengusaha baru akan terus bermunculan di IKN. “Oleh karena itu kehadiran BRI turut membantu pembangunan yang ada di Nusantara,” ucap dia.

BRI juga direncanakan akan mengikuti seremoni peletakan batu pertama ke-5 di IKN pada 29 Februari hingga 1 Maret 2024. Perseroan akan membangun BRI International Microfinance Center IKN yang memfasilitasi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah sebagai tulang punggung ekonomi Indonesia.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...